Informasi BukuPenulis:Dwi Wahyu Hidayat, Putu Diva Ariesthana Sadri, Ni Luh Darmayanti, Anggun ...
PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional 4 mengklaim kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN) memberikan dampak positif bagi arus peti kemas di Pelabuhan Samarinda dan Balikpapan. Tercatat, arus peti kemas di kedua pelabuhan tersebut meningkat 10 persen.
“Bagi pelabuhan peti kemas mengalami pertumbuhan di atas 10 persen, baik yang di Samarinda maupun di Balikpapan,” ujar Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis di kantornya, Rabu (31/7).
Selain pelabuhan peti kemas, kata Azis pelabuhan konvensional juga mengalami peningkatan arus yang sama.
“Kemudian di konversional nya sama, karena ada barang-barang tidak semua peti kemas, seperti barang proyek, kemudian barang-barang konsumsi, termasuk kegiatan roro juga meningkat secara drastis juga,” tuturnya.
Di samping itu, kata Azis, aktivitas kargo yang berada di pelabuhan kawasan Indonesia Timur juga tercatat meningkat n ke Kalimantan, seperti di Pelabuhan Parepare.
“Jadi semua kena dampak positif dengan adanya IKN itu sendiri,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20240731165041-92-1127704/pelindo-klaim-ikn-kerek-arus-peti-kemas-pelabuhan-balikpapan-10-persen/amp
Salam,
Divisi Informasi
POS Indonesia, sebuah entitas yang telah berdiri selama 277 tahun, mampu membuktikan ketahanannya terhadap perubahan zaman dengan menjalankan serangkaian transformasi penting dalam operasional dan strateginya. Lewat arahan Menteri BUMN, Erick Thohir, Pos Indonesia tidak hanya bertransformasi di bidang operasional dan bisnis perusahaan, tetapi juga reorientasi dari model bisnis tradisional ke bisnis logistik modern.
“Tahun depan Pos Indonesia harus menjadi perusahaan logistik,” tegas Erick Thohir dalam keterangannya, Rabu (31/7).
Langkah ini menandakan shift penting dari being a network company menjadi a logistics powerhouse, yang menargetkan peningkatan kapasitas dan efisiensi dalam mengelola rantai pasok nasional.
Pembentukan BUMN Klaster Logistik adalah langkah strategis untuk menciptakan sinergi yang lebih kuat antar BUMN dalam menyediakan layanan logistik end-to-end. Keunggulan tersebut akan memperkuat posisi layanan BUMN dalam pasar logistik nasional.
Transformasi ini juga diabadikan dalam buku ‘Elephant Learns Flamenco: BUMN Menuju Indonesia Emas 2045’ yang diluncurkan hari ini. Buku ini menggambarkan perjalanan transformasi BUMN, termasuk Pos Indonesia, dalam mendukung visi Indonesia untuk menjadi ekonomi terdepan di dunia.
Sumber dan berita selengkapnya:
Kelola Rantai Pasokan Nasional, Pos Indonesia Berevolusi Jadi Holding Logistik (mediaindonesia.com)
Salam,
Divisi Informasi
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan bahwa sejak awal kepemimpinannya, pemerintah fokus pada pembangunan infrastruktur. Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri acara “Refleksi dan Catatan 10 Tahun Pemerintahan di Bidang Konstruksi, Infrastruktur, dan Investasi”, di Auditorium Menara Bank Mega, Jakarta, Rabu (31/07/2024).
“Sejak awal pemerintahan 10 tahun yang lalu pemerintah berfokus pada pembangunan infrastruktur, baik infrastruktur untuk konektivitas, infrastruktur untuk layanan dasar, infrastruktur untuk pangan, infrastruktur untuk energi, dan infrastruktur untuk industri,” ujarnya.
Presiden menyampaikan, dari pembangunan infrastruktur selama dua periode tersebut membuat World Competitiveness Ranking Indonesia naik dari peringkat 34 menjadi peringkat 27.
“Daya saing, itu yang ingin kita raih dari pembangunan-pembangunan yang ada, selain tentu saja pemanfaatan dari infrastruktur itu untuk rakyat. Karena kita memang sekarang ini berkompetisi, bersaing dengan negara-negara lain. Begitu konektivitas tidak baik, begitu infrastruktur tidak baik, siapa investor yang mau masuk ke Indonesia. Tidak akan ada,” imbuhnya.
Selain untuk mendatangkan investasi, Presiden menyebutkan pembangunan infrastruktur juga akan mengurangi biaya logistik yang akan juga menekan inflasi.
“Dulunya biaya logistik kita kurang lebih 24 persen, sekarang ini sudah turun menjadi 14 persen. Sehingga harga-harga bisa ditekan lebih murah dan itu terlihat dari angka inflasi. Kalau dulu angka inflasi kita 8, 9, bahkan 11, sekarang ini bisa ditekan di bawah 3 persen. Dan terakhir, di bulan yang lalu berada di angka 2,58 persen. Jadi pembangunan itu berentetan ke mana-mana. Tidak hanya berfungsi untuk satu, tetapi akan berentetan ke mana-mana,” ujar Presiden.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://setkab.go.id/presiden-jokowi-infrastruktur-kunci-datangkan-investasi-dan-kurangi-biaya-logistik/
Salam,
Divisi Informasi
Transaksi e-commerce di Indonesia telah memberikan kontribusi besar bagi ekonomi digital Indonesia selama 5 tahun terakhir. Hal ini dilihat dari besarnya nilai transaksi yang semakin meningkat sejak tahun 2019 hingga di pertengahan tahun 2024 ini.
Jessica Hendrawidjaja, Co–Founder & Chief Innovation Officer Shipper dan Aloshop, menilai tren penjualan di platform e-commerce dari tahun ke tahun serta jumlah transaksi di e-commerce terus meningkat. Dia memprediksi transaksinya bisa mencapai US$104 juta pada tahun 2024. Melihat hal tersebut, tidak heran jika e-commerce menjadi salah satu kontributor terbesar di ekonomi digital Indonesia.
Tren penjualan di platform online yang semakin bertumbuh sejak masa pandemi hingga saat ini , jumlah transaksi perdagangan lokapasar di Indonesia mengalami pertumbuhan secara eksponensial dalam beberapa tahun terakhir in.
Sebagai gambaran, Bank Indonesia mencatat realisasi transaksi perdagangan elektronik di Indonesia mencapai angka Rp453,75 triliun sepanjang tahun 2023, meskipun lebih rendah dari pencapaian transaksi pada tahun 2022 sebesar Rp476,3 triliun, namun secara volume transaksi pada 2023 tembus 3,71 miliar, yang justru lebih meningkat dibandingkan dengan realisasi pada 2022 yang mencapai 3,49 miliar.
Merespons tren pertumbuhan transaksi e-commerce yang semakin membuka peluang yang menjanjikan sekaligus diiringi oleh berbagai tantangan-tantangannya kedepan, Aloshop hadir untuk mengakselerasi digitalisasi e-commerce sebagai e-commerce enabler yang terintegrasi secara komprehensif. Jessica menyampaikan awal mula Aloshop hadir karena dirinya langsung mendengarkan keluh kesah dari mitranya di Shipper yang melayani kebutuhan logistik untuk beberapa brand ternama di Indonesia.
“Ya, tren transaksi online memang semakin meningkat, berbagai platform e-commerce juga terus berinovasi dalam menyediakan beragam fitur terbaiknya kepada penjual seperti live streaming. Kita lihat semua pemain e-commerce dan social commerce Indonesia seperti Shopee, TikTok, Tokopedia, dan Lazada terus berlomba-lomba untuk mengambil peran penting ini, fitur live streaming dimanfaatkan penuh oleh penjual untuk terus berinteraksi dengan pembeli secara real time, sebagai cara jitu untuk membangun kepercayaan masyarakat pada produk mereka sehingga tercapai target penjualan yang diharapkan,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://swa.co.id/read/449083/transaksi-e-commerce-pada-tahun-ini-diprediksi-mencapai-us104-juta
Salam,
Divisi Informasi
batampos– Asosiasi Perusahaan Bongkat Muat (APBMI) Indonesia Kota Batam menggelar sosialisasi di Hotel Pasific Place, Batu Ampar, Selasa (30/7). Sosialisasi ini difasilitasi Subdit II Dit Intelkam Polda Kepri dan dihadiri asosiasi pengusaha bongkar muat, BUP BP Batam, PT Persero Batam, dan Ombudsman Kepri.
Kegiatannya dengan tema Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan Kota Batam Mempunyai Peranan Penting Sebagai Penunjang Pertumbuhan Ekonomi Batam.
“Intinya kegiatan ini untuk menanggapi keluhan-keluhan yang sudah kita hadapi selama ini dari apbmi batam,” ujar Ketua APBMI Kota Batam, Yonara Yamani Daniel.Ia menjelaskan selama ini para pengusaha bongkar muat di Batam memang kerap mengeluhkan layanan di pelabuhan. Seperti penagihan haulage atau biaya terhadap kontainer yang tidak bergerak.
“Kita sudah sering ketemu tapi tidak ada solusi yang pasti dari instansi, baik itu Persero, BUP BP Batam. Kita harapkan pejabat ini memberikan jawaban atas masalah ini,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://metro.batampos.co.id/minta-solusi-permasalahan-pelabuhan-batam-apbmi-kota-batam-gelar-sosialisasi/
Salam,
Divisi Informasi
Makassar (ANTARA) – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo melakukan perluasan penerapan pengoperasian autogate pass (gerbang masuk otomatis) ke 34 pelabuhan untuk tahap pertama yang secara resmi berlaku serentak pada 1 Agustus 2024.
“Implementasi gerbang masuk otomatis ini sesuai dengan rencana penerapan transaksi non-tunai (cashless) di semua layanan pelabuhan, dimana sampai akhir tahun 2024 ditargetkan dapat terwujud di 59 pelabuhan,” kata Direktur Pengelola Pelindo, Putut Sri Muljanto dalam keterangan pernya di Makassar, Selasa.
Ia mengatakan, tahun ini pihaknya mengupayakan autogate pass agar dapat diterapkan di 35 pelabuhan dan hingga bulan ini sudah mencapai 34 Pelabuhan. Implementasi akan Go Live pada 1 Agustus 2024,” kata Putut Sri Muljanto, Direktur Pengelola Pelindo.
Putut mengatakan, pengoperasian gerbang masuk otomatis ini dapat memperlancar arus operasional kendaraan yang memasuki pelabuhan, karena adanya proses pembayaran secara non tunai yang lebih cepat. Selain itu, juga mendukung terwujudnya pelabuhan yang bersih dari pungutan liar (pungli).
Dengan penerapan gerbang masuk otomatis tersebut, lanjut dia, akses ke pelabuhan akan menggunakan kartu uang elektronik, sebelumnya transaksi pembayaran dilakukan secara tunai berubah menjadi non tunai (cashless). Perubahan proses ini juga lazim disebut elektronifikasi transaksi keuangan.
Sumber dan berita selengkapnya:
Pelindo perluas penerapan autogate pass ke 34 pelabuhan – ANTARA News
Salam,
Divisi Informasi
KBR, Jakarta – Kementerian Koordinator bidang Perekonomian menggandeng Lembaga Penelitian Ekonomi Bagi ASEAN dan Asia Timur (ERIA), untuk melakukan berbagai kerja sama guna memperdalam kajian pengembangan rantai pasok semikonduktor Indonesia. Menko Perekonomian, Airlangga Hartato mengatakan, salah satu yang ingin dicapai dengan kerja sama ini adalah untuk pengembangan dan perluasan pasar ekspor.
Airlangga berharap, dengan kerja sama ini, Indonesia bisa cepat melewati proses aksesi Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD) dan Perjanjian Komprehensif dan Progresif untuk Kemitraan Trans-Pasifik (CP-TPP).
“Kemudian juga dalam kerja sama juga akan didorong untuk pengembangan dan perluasan pasar ekspor termasuk ini dari kajian untuk di mana dengan masuk CP-TPP kita akan membuka pasar Amerika Latin dan sekarang juga dengan keanggotaan Inggris yang baru tahun 2024 ini menjadi anggota CP-TPP pertama di luar 11 negara ini juga akan membuka pasar untuk anggota CP-TPP yang lain,” kata Airlangga saat penandatanganan MoU dengan ERIA di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Selasa (30/7/2024).
Airlangga menyebut, kerja sama ini nantinya akan berbentuk kajian dan publikasi bersama, yang diharapkan dapat menghasilkan rekomendasi kebijakan dalam industri semikonduktor. Selain itu, juga diarahkan untuk mengembangkan ekonomi digital serta memperluas pasar ekspor untuk industri otomotif.
Sumber dan berita selengkapnya:
Menko Airlangga Teken Kerja Sama Kembangkan Industri Semikonduktor | Berita Terkini, Independen, Terpercaya | KBR ID
Salam,
Divisi Informasi
Banjarmasin – Berkembangnya infrastruktur di Kota Banjarmasin tak lepas juga untuk ditata agar lebih baik. Oleh sebab itu Pemkot Banjarmasin merencanakan pembangunan kawasan industri disalah satu titik kota.
Kawasan itu pun dipilih di Mantuil, Banjarmasin Selatan yakni Kawasan Industri Terpadu Mantuil (KITM).
Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina menyampaikan, KITM kini masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Banjarmasin.
Bahkan Pemkot Banjarmasin telah menggelar ekspose terakhir perencanaan KITM beberapa waktu lalu. Dimana diungkapkan dari hasil ekspose tersebut pembentukan kawasan industri itu dianggap layak.
“Rencana pembangunan KITM ini sebenarnya sudah lama mencuat, mulai dari 2021 lalu dalam rencana percepatan pengembangan kawasan prioritas yang digagas Dinas Perindustrian Kalsel,” ucapnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.baritopost.co.id/banjarmasin-persiapkan-mantuil-sebagai-kawasan-industri/
Salam,
Divisi Informasi
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mencatat produksi perikanan tangkap pada semester I tahun 2024 melampaui target, yakni mencapai 111,33% atau 3,34 juta ton (angka sangat sementara), yang terdiri dari perairan laut dan perairan darat.
“Adanya peningkatan ini terutama terkait perbaikan pencatatan ikan di pelabuhan perikanan serta optimalisasi SOP bersama dengan Ditjen PSDKP,” ungkap Direktur Kapal Perikanan dan Alat Penangkapan Ikan Mochamad Idnillah pada Konferensi Pers Kinerja KKP Semester I, Jumat (26/7/2024).
Lebih lanjut Idnillah menyampaikan capaian produksi tahun 2024 semakin berorientasi pada kualitas. Peningkatan ini terjadi pada 12 pelabuhan perikanan unit pelaksana teknis (UPT) pusat dan 66 unit (UPT) daerah.
“Paling dominan memang penangkapan ikan di laut berupa ikan pelagis besar seperti tuna, cakalang, tongkol, kemudian pelagis kecil seperti kembung, layang dan sejenisnya,” imbuhnya.
Sementara target produksi perikanan tangkap pada tahun 2024 sebesar 6 juta ton, terdiri dari perairan laut sebesar 5,64 juta ton dan perairan darat sebesar 0,38 juta ton.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://aspek.id/produksi-perikanan-tangkap-tembus-11133-di-semester-i-2024/
Salam,
Divisi Informasi
Kantor Wilayah (Kanwil) Kanwil Bea Cukai Banten terbitkan izin baru fasilitas pusat logistik berikat (PLB) kepada PT Seiwa Logistics Indonesia, pada Jumat (21/06). Pemberian izin ini dilakukan dalam rangka mendukung kemajuan industri nasional, sejalan dengan fungsi Bea Cukai, yaitu sebagai industrial assistance.
“Perusahaan yang bergerak di bidang logistik ini mendapat izin fasilitas PLB pendukung kegiatan industri besar. PLB PT Seiwa Logistics Indonesia tersebut berlokasi di Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten,” ungkap Kepala Kanwil Bea Cukai Banten, Rahmat Subagio.
PLB adalah salah satu tempat penimbunan berikat yang dimaksudkan untuk menimbun barang asal luar daerah pabean dan/atau barang yang berasal dari tempat lain dalam daerah pabean, dapat disertai satu atau lebih kegiatan sederhana dalam jangka waktu tertentu untuk dikeluarkan kembali. “PLB merupakan gudang multifungsi untuk menimbun barang impor atau lokal dengan fasilitas perpajakan, kepabeanan, serta fleksibilitas operasional lainnya,” tambahnya.
Pemberian izin PLB tersebut terlaksana setelah perwakilan perusahaan melaksanakan pemaparan proses bisnis, sebagai langkah terakhir dalam pemenuhan prosedur penerbitan izin fasilitas. Sebelumnya, beberapa tahapan penelitian dan pemeriksaan awal telah dilaksanakan Bea Cukai Tangerang, sebagai kantor yang akan melayani dan mengawasi pemanfaatan fasilitas PT Seiwa Logistics Indonesia. Pemeriksaan awal tersebut antara lain terkait pemenuhan persyaratan administrasi, sistem IT inventory, akses CCTV, dan ruangan-ruangan tempat penyimpanan barang impor.
“Dalam proses penerbitan perizinan, pemaparan proses bisnis merupakan prosedur yang harus dilewati. Melalui proses ini, kami dapat mengetahui proses bisnis dan kondisi dari PT Seiwa Logistics Indonesia, sehingga kami yakin fasilitas yang kami berikan akan tepat sasaran,” ujar Rahmat.
Sumber dan berita selengkapnya:
Dukung Industri Nasional, Bea Cukai Banten Terbitkan Izin Pusat Logistik Berikat – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Banten (menpan.go.id)
Salam,
Divisi Informasi
Kebangkitan Industri Logistik Pasca Pandemi Covid-19
Perencanaan dan Pengoperasian Terminal RORO dan CURAH, Cruise, dan Penumpang
Informasi BukuPenulis:Wahyono Bimarso, Muhamad Kemal Idris, Benny Herianto, David Pandapotan Si...
Pemeliharaan Fasilitas Bangunan Sipil Pelabuhan
Informasi BukuPenulis:Ir. Wahyono Bimarso, Dipl.HE.Ir. Bambang Warsito, QIA. Taufik MR, S.T., M...
Perencanaan dan Pengoperasian Terminal Konvensional dan Serbaguna
Informasi BukuPenulis:Ir. Wahyono Bimarso, Dipl.HE.Capt. Abdul Muis, M.M., M.Mar.Reza Fauzi Jay...
Pengelolaan dan Pengoperasian Pelabuhan Indonesia (Menuju Indonesia Emas 2045, Port Channel & Basin, Port Governance, MARPOL, ISPS Code, IMDG, Public Participation, Digitalisasi Pelabuhan) Jilid 2
Informasi BukuPenulis Ir. Wahyono Bimarso, Dipl.HE. Daftar Isi Harga BukuHarga: Rp 300.000...