
Bloomberg, Importir bahan bakar fosil Asia yang ingin menenangkan hati presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, telah sampai pada kesimpulan yang sama; membeli lebih banyak minyak dan gas Amerika.
Pemimpin populis yang terpilih kembali itu telah mengancam pemberlakuan tarif terhadap sejumlah negara yang memiliki surplus perdagangan dengan AS.
Ancaman ini mendorong para pembuat kebijakan dari Korea Selatan, Taiwan, Vietnam, hingga juga Uni Eropa (UE) untuk mempertimbangkan pembelian lebih banyak energi fosil dari produsen minyak mentah dan pengekspor gas alam cair atau liquefied natural gas (LNG) terbesar di dunia itu.
“Mitra dagang melihat pembelian LNG AS sebagai ‘bantuan’ dalam negosiasi tarif dengan pemerintahan Trump,” kata Saul Kavonic, seorang analis energi di MST Marquee.
Ada pergeseran yang nyata dan cepat ke arah pembelian pasokan dari AS sejak kemenangan Trump dalam pemilihan umum, tambahnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Demi Hindari Tarif Trump, Asia Bakal Jorjoran Impor Migas dari AS – Energi – Page 2
Salam,
Divisi Informasi