
Jakarta, CNN Indonesia — PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) secara resmi memulai penetapan proyek pembangunan kawasan industri pupuk di Kabupaten Fakfak Papua Barat. Pembangunan proyek ini dimulai setelah ditetapkan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Koordinator Perekonomian sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN).
Prosesi peresmian ditandai dengan Kick Off Ceremony oleh Jajaran Direksi bersama Dewan Komisaris Pupuk Kaltim, Selasa (10/1).
Pada sambutannya, Direktur Utama Pupuk Kaltim, Rahmad Pribadi, menyebutkan penetapan ini telah dikuatkan surat penugasan Pupuk Indonesia, yang menunjuk langsung Pupuk Kaltim untuk segera merealisasikan pembangunan proyek tersebut.
“Pupuk Kaltim siap melaksanakan tugas ini sebagai amanah negara yang akan direalisasikan secara sungguh-sungguh, guna mendukung kedaulatan pangan nasional dan perekonomian bangsa,” tandasnya melalui keterangan resmi, Rabu (11/1).
Penetapan proyek kawasan industri pupuk Fakfak sebagai PSN tidak terlepas dari dampak positif yang sangat besar terhadap pembangunan dan perekonomian bangsa. Oleh karena itu, realisasi proyek didorong segera terlaksana sehingga misi pembangunan daerah juga terlaksana.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20230111184311-97-899180/resmi-jadi-psn-pupuk-kaltim-mulai-pembangunan-kawasan-industri-fakfak.
Salam,
Divisi Informasi