TatarMedia.ID – Grand Opening Pusat Logistik Berikat PT Multi Rejeki Pratama (MRP) dihadiri Kakanwil Dirjen Bea Cukai (DJCB) Jawa Barat, Unsur Forkopimda Kota/Kabupaten Sukabumi, APINDO dan Muspika Kecamatan Cikembar di Kawasan Industri Cikembar, Desa Cimanggu, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (17/07/2024).
Direktur PT Multi Rejeki Pratama, Nadia Nurul Sabina, kepada awak media menyatakan perusahaannya berdiri sejak 2017 merupakan penerima fasilitas pusat logistik berikat (PLB).
“Kami melaksanakan peran penting yakni menciptakan peluang kerja guna mendorong pertumbuhan ekonomi serta memberikan pelayanan logistik yang efisien dalam mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan usaha kecil, menengah dan besar,” ungkap Nadia, Rabu (17/07).
Lanjut Nadia, sesuai visi menjadi penyedia layanan logistik yang efisien dan andal, dirinya berkomitmen terhadap keunggulan dalam menjalankan aktivitas ekspor dan impor guna mendorong perdagangan global, penyerapan tenaga kerja serta membangun kemitraan dengan pengusaha kecil menengah dan besar.
“Sebagai profesional kami memahami terhadap pentingnya efektivitas biaya di era pasar kompetitif. Tentunya kami siap membantu para pengusaha dalam menyederhanakan proses rantai pasokan, mengurangi biaya, juga meningkatkan kepuasan pelanggan melalui pengiriman tepat waktu,” tegas Nadia.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.tatarmedia.id/nasional/2024874766/sekarang-sukabumi-punya-pusat-logistik-berikat
Salam,
Divisi Informasi