Covesia.com – Aktivitas bongkar muat dan aktivitas barang lainnya seperti ekspor tetap berjalan di PT. Pelindo II Cabang Teluk Bayur, dan tidak terganggu atau berhenti walaupun akibat pandemi Covid-19 yang melanda. Sepanjang tahun 2020 sampai sekarang aktivitas di pelabuhan Teluk Bayur tetap beroperasi 24 jam.
Untuk aktivitas general cargo sendiri pada tahun 2020 tercatat sebanyak 211.104 ton, sedangkan tahun 2019 mencapai 261.020 ton. Lalu, Bag Cargo pada tahun 2019 tercatat sebanyak 499.245 ton dan menurun pada tahun 2020 yakni 371.671 ton.
Kemudian untuk curah cair pada tahun 2019 tercatat ada sebanyak 2.239.411 ton dan menurun tahun 2020 sebanyak 2.206.180 ton. Hal yang sama terjadi pada curah kering dimana pada tahun 2019 ada sebanyak 1.723.604 ton dan pada 2020 ada sebesar 1.414.062 ton.
Hal tersebut diungkapkan General Manager (GM) PT. Pelindo II Cabang Teluk Bayur, Nunu Husnul Khitam pada kegiatan Media Gathering, bersama sejumlah wartawan di Padang, Kamis (4/2/2021).
Lebih lanjut Nunu mengungkapkan untuk aktivitas ekspor pada tahun 2020 di PT. Pelindo II Cabang Teluk Bayur, beberapa komoditi andalan di Pelabuhan Teluk Bayur diekspor di beberapa negara di tengah pandemi Covid-19,yakni komoditas Crude Palm Oil (CPO) diekspor di 4 negara diantaranya India, Burma, Tiongkok, dan Afrika. Kemudian, komoditas cangkang diekspor ke negara Polandia dan Jepang.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://covesia.com/news/baca/104493/aktivitas-ekspor-di-pelabuhan-teluk-bayur-tetap-berjalan-meskipun%C2%A0dilanda-pandemi-covid-19
Salam,
Divisi Informasi