Bisnis.com, JAKARTA— Perusahaan rintisan (startup) sektor logistik Indonesia diprediksi jadi yang terkuat di Asean. Alasannya, pandemi Covid-19 mendorong pertumbuhan bisnis di tengah ketatnya persaingan e-commerce.
Koordinator Pusat Inovasi dan Inkubator Bisnis Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Dianta Sebayang, menyebutkan dua alasan mengapa startup logistik Indonesia bakal jadi yang paling kuat di Asean.
“Pertama karena medan jalur logistik paling berat dibandingkan dengan negara lain adalah Indonesia. Alasan yang kedua karena hampir 50 persen pangsa pasar Asean adalah Indonesia,” katanya pada Bisnis.com, Selasa (14/9/2021).
Dianta menyebutkan jika tantangan startup logistik di negara lain adalah kebijakan dalam menerima kompetitor asing. Lalu tantangan utama untuk berkembang adalah menjaga ekspektasi publik jika sudah melantai di bursa (initial public offering/IPO).
Tak hanya itu, lanjutnya, kondisi bisnis e-commerce juga menjadi tantangan. Hal itu karena prospek logistik akan sangat tergantung kepada kondisi e-commerce. Dengan kata lain, di tengah ketidakpastian ekonomi karena pandemi, perusahaan-perusahaan rintisan di bidang logistik terus membukukan rapor cemerlang karena transaksi e-commerce kian marak.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://teknologi.bisnis.com/read/20210914/266/1442238/alasan-startup-logistik-indonesia-bakal-jadi-terkuat-di-asean
Salam,
Divisi Informasi