KEMENTERIAN Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah menyiapkan alternatif jalan tol yang akan menghubungkan Bandara SAMS Sepinggan, Tol Balikpapan-Samarinda via Gerbang Tol Manggar, dengan Desa Bumi Harapan, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU) sebagai kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP). Rute ini ditargetkan bisa ditempuh dalam waktu 30 menit.
Ada tiga alternatif jalan bebas hambatan yang saat ini tengah dikaji Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR. Alternatif pertama, menggunakan trase ruas jalan provinsi sepanjang 7,4 kilometer dengan jenis konstruksi elevated dua lajur. Dibangun overpass atau jalan layang langsung pada median jalannya dan berada di atas Jalan Mulawarman, Balikpapan Timur. Kondisi saat ini, jalan yang biasa digunakan dari Bandara SAMS Sepinggan menuju Km 0 Tol Balsam di Gerbang Tol Manggar, lalu lintasnya cukup padat. Sebab, jalan provinsi yang notabene masih diperlukan masyarakat.
“Belum bisa jadi jalur cepat. Nanti terjadi bottleneck di sana. Apalagi dari panjang 7,6 kilometer itu, ada sekitar empat kilometer yang masih two line. Belum empat lajur. Baru dua lajur satu jalur. Memang yang 3,6 kilometer sudah dua jalur,” kata Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kaltim Junaidi dalam dalam rapat Penyiapan Dukungan Konektivitas IKN, belum lama ini. Alternatif kedua, membangun jalan tol menggunakan trase tol laut sepanjang 8,1 kilometer dengan konstruksi jalan lingkar pantai dan terdiri empat lajur.
Alternatif ketiga, menggunakan jalan pintas ke Tol Balsam sepanjang 7,95 kilometer dengan jenis konstruksi at grade dua lajur. “Memang bisa lebih pendek jika melalui jalur alternatif ketiga. Tetapi kendalanya akan banyak. Karena di jalur itu ada perumahan masyarakat dan perkantoran, sehingga akan sangat padat,” ungkapnya. Junaidi menyebut, pihaknya sudah mengambil foto udara menggunakan drone, terhadap jalan tol alternatif dari Bandara SAMS Sepinggan menuju Gerbang Tol Manggar. Dari ketiga alternatif tersebut, yang memiliki tantangan pembangunan yang paling berat adalah alternatif ketiga.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kaltim.prokal.co/read/news/386704-alternatif-jalan-tol-balikpapan-sepaku-ditempuh-dalam-30-menit.html
Salam,
Divisi Informasi