JAKARTA — Pengusaha angkutan barang akan tetap beroperasi pada 8-10 Juni 2018 yang diprediksi sebagai puncak arus mudik Lebaran, walaupun pemerintah telah mengimbau sebaliknya.
Kyatmaja Lookman, Direktur Utama PT Lookman Djaja, mengatakan bahwa meskipun sudah mendapat surat edaran dari Kementerian Perhubungan, pihaknya akan tetap beroperasi mengingat pekan ini adalah pekan terakhir sebelum libur panjang.
“Ya enggak mungkin juga memajukan waktu operasional, semua sudah terjadwal. Belum lagi jadwal kapal internasional, ada jadwalnya,” kata Kyatmaja kepada Bisnis, Selasa (5/6).
Kemenhub mengimbau agar angkutan barang tidak melintasi ruas tol Jakarta-Cikampek dan tol Jakarta-Merak, dua arah, pada akhir pekan ini yakni 8 hingga 10 Juni mendatang.
Imbauan tersebut diatur dalam surat yang diedarkan oleh Kemenhub bernomor AJ.201/1/24 PHB 2018 tentang antisipasi peningkatan volume lalu lintas di Ruas Jalan Tol 8-9 Juni 2018.
Sumber dan berita selengkapnya:
Bisnis Indonesia edisi cetak Rabu, 6 Juni 2018.
Salam,
Divisi Informasi