JAKARTA (BeritaTrans.com)–Pelaksanaan angkutan Ro-Ro (roll on dan roll off) diharapkan dapat menyelesaikan masalah yang kerap muncul di jembatan timbang.
“Saya juga sudah beri tugas kepada Dirjen Darat yang ada hubungannya dengan ini. Bagaimana konsolidasi barang terjadi di (Pelabuhan Tanjung) priok dengan adanya Ro-Ro dapat menyelesaikan masalah jembatan timbang, masalah truk-truk yang ngaco,” urai Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Jakarta, Selasa (11/4/2017).
Selama ini menurut Menhub, angkutan barang dengan truk senantiasa melebihi kapasitasnya. Misalnya saja berkapasitas 10 ton namun mengangkut 20 ton dan lain sebagainya.
“Untuk Ro-Ro ini akan dipikirkan disubsidi atau tidak,” kata Menhub.
Terkait jembatan timbang ditambahkannya bahwa pekan depan akan dilaksanakan penandatanganan kerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Sumber dan berita selengkapnya:
http://beritatrans.com/2017/04/11/angkutan-ro-ro-diharap-selesaikan-masalah-di-jembatan-timbang/
Salam,
Divisi Informasi