TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR – Sejak Maret 2019, Disperindagkop Kalimantan Utara mulai melakukan tender program Subsidi Ongkos Angkut (SOA) Barang ke wilayah pedalaman dan perbatasan di Kabupaten Nunukan dan Kabupaten Malinau.
Beberapa rute sudah berproses, bahkan sudah ada yang terealisasikan 60 persen yakni rute Nunukan-Seimanggaris, lalu rute Tarakan-Long Bawan (Krayan) sudah terealisasikan 30 persen.
“Rute Mensalong-Lumbis Ogong juga sudah berprogres, sekitar 40 persen. Ada 49 desa sasaran di sana,” kata Hartono, Kepala Disperindagkop-UMKM Kalimantan Utara melalui keterangan resminya, Minggu (26/5/2019).
Menjalankan program SOA Barang, Disperindagkop menggelontorkan anggaran sebesar Rp 9 miliar. Sistem program ini adalah mensubsidi tarif angkutan barang ke wilayah-wilayah sasaran.
Tujuannya agar harga barang yang dibeli di kota akan sama ketika sampai di wilayah sasaran.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://kaltim.tribunnews.com/2019/05/26/begini-progres-program-soa-barang-hingga-akhir-mei
Salam,
Divisi Informasi