Jakarta, Beritasatu.com – PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) mempercepat proses konsolidasi dan melengkapi layanan end-to-end logistic pada tahun 2023 ini. Tekad tersebut muncul seiring tumbuhnya harapan akan prospek bisnis logistik yang cerah tahun ini.
Direktur ASSA sekaligus CEO Anteraja, Suyanto mengatakan, bisnis logistik pada 2023 diproyeksikan bertumbuh 5%-8%. Proyeksi tersebut dibuat dengan mempertimbangkan perkiraan pertumbuhan ekonomi Indonesia 4,7%-5,3% yang didorong oleh keberhasilan program hilirisasi pemerintah.
“Kami juga melihat bisnis logistik tahun ini masih sangat bagus. Terutama dengan mulai normalnya aktivitas perekonomian dan sudah tidak adanya PPKM sehingga aktivitas perusahaan-perusahaan sudah mulai kembali normal,” kata Suyanto, Minggu (19/2/2023).
Menurut Suyanto, perseroan akan mempercepat langkah konsolidasi yang sedang dilakukan, dengan fokus pada tiga hal, yaitu meningkatkan kontribusi dari segmen non e-commerce, meningkatkan profitabilitas, dan operational excellence.
Bersamaan dengan langkah konsolidasi yang sedang dilakukan tersebut, ASSA berencana terus mewujudkan komitmen untuk menyediakan layanan end-to-end logistic solution.
“Caranya, dengan terus mengembangkan dan menambahkan layanan-layanan logistik lainnya untuk dapat memenuhi berbagai kebutuhan konsumen,” jelasnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.beritasatu.com/ekonomi/1028511/begini-strategi-adi-sarana-armada-pacu-bisnis-logistik
Salam,
Divisi Informasi