Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

JAKARTA.NIAGA.ASIA – Nilai impor Provinsi Kalimantan Timur pada April 2024 tercatat sebesar US$343,53 juta, atau naik sebesar 33,28 persen jika dibandingkan dengan nilai impor Maret 2024.

Peningkatan nilai impor nonmigas terbesar terjadi pada golongan barang kapal, perahu, dan struktur terapung yang mengalami kenaikan sebesar US$3,85 juta (130,95 persen). Sebaliknya, penurunan nilai terdalam terjadi pada golongan barang mesin dan peralatan mekanis serta bagiannya sebesar US$ 3,36 juta (8,90 persen).

Demikian disampaikan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim, DR. Yusniar Juliana, SST, MIDEC dalam berita resmi statistik (BRS) yang disampaikan secara daring, Senin (1/7/2023).

Neraca perdagangan Kaltim pada April 2024 mengalami surplus sebesar US$1.769,43 juta. Neraca perdagangan sektor nonmigas tercatat surplus sebesar US$1.877,33 juta, sebaliknya sektor migas tercatat defisit sebesar US$107,90 juta.

Dijelaskan Yusniar, BPS mencatat nilai impor nonmigas tercatat sebesar US$90,18 juta, atau naik sebesar 15,50 persen dibandingkan dengan nilai impor Maret 2024. Sementara, nilai impor migas April 2024 tercatat sebesar US$253,35 juta, atau naik sebesar 41,00 persen.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.niaga.asia/dibandingkan-maret-2024-nilai-impor-kaltim-april-naik-3328-persen/

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

Bisnis.com, JAKARTA – Rencana Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan menaikkan bea masuk sebesar 100% hingga 200% bakal berisiko terhadap ekspor Indonesia ke China.

Adapun, rencana pengenaan bea masuk hingga ratusan persen tersebut mencuat sebagai respons atas banjirnya produk tekstil dan keramik impor asal China yang belakangan disinyalir jadi biang kerok industri dalam negeri terpuruk.

Direktur Eksekutif Center for Strategic and International Studies (CSIS), Yose Rizal Damuri, mengatakan pada dasarnya setiap negara diperbolehkan menaikkan bea masuk terhadap suatu produk impor. Namun, pemerintah Indonesia juga harus bisa membuktikan bahwa adanya tindakan dumping pada produk impor asal China yang dianggap merugikan industri dalam negeri.

Musababnya, pembuktian menjadi bagian dari prosedur untuk bisa menaikkan bea masuk anti dumping (BMAD) terhadap suatu produk impor.

“Walaupun kita sekarang bisa menaruh BMAD yang tinggi, tapi pada suatu hari kita harus bisa buktikan itu semua apakah benar terjadi dumping atau enggak,” ujar Yose saat dihubungi, Senin (1/7/2024).

Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20240701/12/1778476/rencana-bea-masuk-hingga-200-pengamat-blak-blakan-dampak-ke-ekspor-ri

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

KBRN,Ambon: Pemerintah Provinsi Maluku melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Maluku, memiliki tugas  mendorong pelaku usaha sektor industri  untuk menggunakan aplikasi SIINas atau Sistem Informasi Industri Nasional.

Menurut Kepala Disperindag Provinsi Maluku, Yahya Kotta,  Sistem Informasi Industri Nasional yang dibangun oleh Kementerian Perindustrian, punya tujuan dari menyediakan basis data pembangunan, bahan analisis kebijakan, memberikan acuan pelaksanaan dan pedoman dalam penyelenggaraan tata kelola data,hingga  menjadi rujukan utama data dan sistem statistik nasional.

Selain itu, untuk mendukung pembangunan daerah bidang industri yang mana agar pemanfaatan sumber daya yang dimiliki daerah untuk peningkatan dan pemerataan pendapatan masyarakat di Maluku.

“Namun, Sistem Informasi Industri Nasional tidak serta merta di implementasikan begitu saja kepada para pelaku industri, tetapi diberikan sosialisasi terlebih dahulu dan sosialisasi sudah kami lakukan. Ini bertahap,”ungkap Yahya, Senin (1/7/2024)

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.rri.co.id/umkm/796001/disperindag-dukung-pelaku-usaha-gunakan-sistem-informasi-industri-nasional

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

Bisnis.com, JAKARTA – Jumlah angkutan barang pada seluruh moda transportasi terpantau naik secara bulanan pada Mei 2024. Pertumbuhan terbaik pada periode tersebut dicatatkan oleh angkutan barang dengan moda kereta api.

Plt Sekretaris Utama Badan Pusat Statistik (BPS), Imam Machdi menjelaskan, pertumbuhan angkutan barang tertinggi secara bulanan terjadi pada moda kereta api dengan 6,37 juta ton atau tumbuh 9,81% secara bulanan atau month to month (mtm) dibandingkan April 2024.

Perolehan juga tumbuh 19,39% secara year on year (yoy) dibandingkan Mei 2023 pada posisi 5,34 juta ton. 

“Kenaikan angkutan barang ini disebabkan oleh jadwal dan rute angkutan yang sudah kembali normal setelah momen libur Lebaran yang membatasi angkutan barang,” jelas Imam dalam Konferensi Pers BPS secara daring pada Senin (1/7/2024).

Imam memaparkan, sebagian besar barang yang diangkut moda kereta api berada di wilayah Sumatra, yaitu sebanyak 5,22 juta ton atau 81,98% dari total barang. Peningkatan jumlah barang yang diangkut dengan kereta pada wilayah Sumatra sebesar 9,97% secara bulanan. 

Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20240701/98/1778440/pertumbuhan-angkutan-barang-kereta-api-ungguli-kapal-pada-mei-2024

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

IDXChannel – Holding BUMN Pangan atau ID FOOD mencatat volume ekspor produk perikanan mencapai 97 persen atau setara 573 ton sepanjang 2023. 

Ekspor produk perikanan berupa Tuna dan Gurita ini melalui PT Perikanan Indonesia (Perindo) yang menyuplai ke enam negara tujuan.

“Tuna dan Gurita menjadi dua komoditas unggulan PT Perikanan Indonesia yang telah diekspor ke sejumlah negara,” ujar VP Sekretaris Perusahaan ID FOOD, Yosdian Adi Pramono melalui keterangan pers, Senin (1/7/2024). 

Hingga kini, ekspor produk perikanan dan kelautan telah menjangkau pangsa pasar di 11 negara, yaitu Amerika Serikat (AS), Jepang, Thailand, Filipina, China, Vietnam, Singapura, Korea Selatan, Malaysia, Australia, dan Sri Lanka.

Sementara, komoditas yang sudah di ekspor antara lain Gurita, Tuna, Cakalang, Ikan kembung, Ikan Kaca Piring, Fillet Cuttlefish, Layang, dan Marlin.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.idxchannel.com/economics/id-food-ekspor-573-ton-produk-perikanan-sepanjang-2023

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

RMBANTEN.COM – Kota Serang – Pembentukan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Banten sebagai bentuk komitmen Pemprov Banten dalam rangka membangun industri halal di Provinsi Banten dan Indonesia.

Begitu disampaikan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi Banten, Virgojanti, dalam Rapat Koordinasi Ekosistem Pusat Industri Halal Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Banten Tahun 2024 di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Kamis (27/6).

Rakor mengusung tema “Membangun Ekosistem Halal dalam Rangka Meningkatkan Daya Saing Bisnis Halal di Pasar Global”. Dalam rangka percepatan terbangunnya ekosistem industri halal di Provinsi Banten.

Dikatakan Virgojanti, industri halal kini menjadi bagian penting pembangunan perekonomian suatu negara.

Pemerintah Republik Indonesia, kata Virgojanti komitmen memajukan industri halal dengan membentuk Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) dan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) yang kini telah terbentuk pada 31 Provinsi.

“Posisi Indonesia sangat strategis dalam membangun ekosistem industri halal dunia,” ucap Virgojanti.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://rmbanten.com/detail/31475/virgojanti-industri-halal-bagian-penting-pembangunan-perekonomian-negara

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) menerima penghargaan ‘CSR – SDG – ESG Award VII – 2024’. Penghargaan ini merupakan apresiasi tahunan Economic Review atas implementasi program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), upaya pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG), dan penerapan standar ESG (lingkungan, sosial, serta tata kelola perusahaan).

Di acara tersebut, Pelindo meraih tiga penghargaan sekaligus, yakni ‘The Best Indonesia CSR-SDG-ESG Award’ kategori Overall dengan predikat Juara Umum II, ‘The Best Indonesia CSR – SDG – ESG’ kategori BUMN, serta ‘The Best Commitment CEO for CSR-SDG-ESG VII – 2024’ kategori BUMN.

Penghargaan ‘The Best Commitment CEO for CSR-SDG-ESG VII – 2024’ kategori BUMN secara khusus diberikan kepada Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum Pelindo, Ihsanuddin Usman.

“Penghargaan ini menegaskan dedikasi kami dalam menjalankan program-program CSR yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan. Tentunya, apresiasi ini akan memperkuat komitmen perusahaan untuk terus memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar serta masyarakat luas,” ujar Ihsanuddin Usman, dalam keterangannya Senin (1/7).

Sumber dan berita selengkapnya:
https://mediaindonesia.com/ekonomi/681965/layanan-infrastruktur-pelabuhan-terus-ditingkatkan

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 02 July 2024 / Published in Berita

KBRN, Balikpapan: Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mendorong Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan untuk segera membangun Terminal Angkutan Barang guna mengoptimalkan infrastruktur transportasi di kota tersebut. Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Irjen Pol Risyapudin Nursin, dalam acara uji coba layanan transportasi angkutan massal hari ini.

Pada kesempatan tersebut, Irjen Pol Risyapudin Nursin menekankan pentingnya agar Pemkot Balikpapan tidak tertinggal dalam pembangunan infrastruktur, terutama dengan proyek Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Utara. 

“Silahkan diajukan untuk tahun 2025 jangan sampai kita tertinggal dengan IKN, Kaltara,” ujarnya kepada Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud.

Menyikapi hal tersebut, Wali Kota Balikpapan menyambut baik inisiatif tersebut dan menyatakan siap untuk berkoordinasi dengan Kemenhub serta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). “Kami perlu merencanakan dengan matang bagaimana cara merebut kesempatan untuk mengembangkan infrastruktur yang berskala Kota Metropolitan ini,” ujar Rahmad Mas’ud.

Selain terminal angkutan barang, pembangunan terminal umum dan halte bus juga menjadi prioritas. “Kami berharap rencana ini dapat segera diajukan untuk tahun 2025,” tambahnya.

Irjen Pol Risyapudin Nursin juga menyoroti potensi pendapatan asli daerah (PAD) dari keberadaan Terminal Angkutan Barang ini. “Dengan mewajibkan semua ekspedisi angkutan barang masuk ke terminal, diharapkan PAD Balikpapan bisa meningkat signifikan,” katanya. 

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.rri.co.id/daerah/794663/kemenhub-dorong-pembangunan-terminal-angkutan-barang-di-balikpapan

Salam,
Divisi Informasi

Monday, 01 July 2024 / Published in Berita

MASAKINI.CO – PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) telah melaksanakan Go Live Transformasi Standardisasi & Sistemisasi Terminal Non-Peti Kemas Branch Malahayati, pada Sabtu (29/6/2024).

Sebelum Go Live, sosialisasi kepada para pengguna jasa telah dilaksanakan pada hari Kamis, 27 Juni 2024.

Dalam era globalisasi dan digitalisasi, sektor logistik memainkan peran penting dalam mendukung perekonomian.

Salah satu aspek krusial dalam sektor ini adalah efisiensi operasional terminal non-peti kemas yang menangani berbagai jenis kargo selain kontainer, seperti curah cair, curah kering, dan kargo umum.

Transformasi ini juga menandai dimulainya penggunaan aplikasi PTOS-M di Branch Malahayati untuk pelayanan bongkar muat non-peti kemas.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://masakini.co/2024/07/01/spmt-laksanakan-go-live-transformasi-di-terminal-malahayati/

Salam,
Divisi Informasi

Monday, 01 July 2024 / Published in Berita

Jakarta, InfoPublik – Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Ditjen Hubla) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) segera menetapkan alur pelayaran masuk Pelabuhan Sebatik di Provinsi Kalimantan Utara dalam rangka memastikan alur pelayaran yang tepat, aman, dan efisien.

Pasalnya, Pulau Sebatik merupakan salah satu dari 92 pulau kecil terluar Indonesia, memiliki posisi strategis karena berbatasan langsung dengan Malaysia di sisi utara. Mengingat jalur laut adalah satu-satunya akses menuju pulau ini dari wilayah Indonesia, Pelabuhan Sebatik memegang peran vital dalam mendukung kegiatan masyarakat di wilayah perbatasan.

“Pelabuhan Sebatik berperan penting dalam mendukung aktivitas pelayaran lokal, pengangkutan barang, dan transportasi penumpang antar pulau. Hal ini diperkuat dengan adanya rute Sabuk Nusantara 97 yang melayani rute Palu, Tarakan, Nunukan, dengan tujuan akhir Pulau Sebatik,” ungkap Direktur Kenavigasian, Capt. Budi Mantoro sebagaimana dikutip InfoPublik pada Sabtu (29/6/2024).

Lebih lanjut, Capt. Budi menjelaskan, Pelabuhan Sebatik turut memegang peranan penting dalam mendukung perekonomian penduduk di wilayah sekitarnya yang umumnya bergantung pada sektor perdagangan, perikanan, dan perkebunan. Komoditas utama yang diperdagangkan ke wilayah Tawau atau sekitar wilayah Sebatik adalah sawit, kakao, pisang, dan ikan.

“Alur pelayaran yang tepat dan efektif akan memberikan manfaat besar, baik bagi para pelaut yang melintasi perairan maupun bagi seluruh komunitas yang bergantung pada aktivitas Pelabuhan,” ujarnya.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://infopublik.id/kategori/nasional-ekonomi-bisnis/838334/kemenhub-segera-tetapkan-alur-pelayaran-masuk-pelabuhan-sebatik

Salam,
Divisi Informasi

VIEW ALL
TOP
WhatsApp chat