KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Pebisnis kawasan industri optimis bisnis pengembangan dan pengelolaan kawasan industri masih positif di tahun 2024. Hal ini terlihat dari gencarnya pertumbuhan industri manufaktur dalam negeri yang ekspansif serta kepercayaan tinggi dari investor luar negeri untuk menanamkan modalnya di Indonesia.
Ketua Umum Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKI), Sanny Iskandar mengatakan, permintaan lahan industri tahun ini akan lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.
Menurutnya, permintaan lahan didukung oleh pertumbuhan industri manufaktur, seperti otomotif dan FMCG (Fast Moving Consumer Goods). Selain itu, permintaan lahan juga berasal dari industri data center yang meningkat seiring maraknya transformasi digital.
“Beberapa kawasan industri masih dapat mencatatkan penjualan lahannya sepanjang kuartal I-2024,” kata Sanny kepada Kontan, Jumat (22/3) malam.
Terkait permintaan lahan dari sektor otomotif, Sanny menyampaikan bahwa pengelola kawasan industri merespons positif dengan masuknya produsen kendaraan listrik karena memacu industri pendukung dari hulu hingga hilir sehingga bisa mengembangkan bisnisnya di beberapa kawasan.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://industri.kontan.co.id/news/bisnis-pengembangan-dan-pengelolaan-kawasan-industri-masih-positif-tahun-ini
Salam,
Divisi Informasi