TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit meyakini trafik jalan tol akan kembali bangkit menyusul regulasi yang mendukung peningkatan mobilitas.
Menurutnya, bisnis jalan tol sudah terbukti mampu bertahan seperti saat kejadian krisis moneter 1998.
“Melihat saham-saham jalan tol yang ada di bursa ini selalu dikenal dengan defensive asset. Itu karena saham tol cepat sekali rebound asalkan regulasi memungkinkan orang melakukan perjalanan,” tutur Danang dalam webinar Kamis (29/7/2021).
Danang menyebut meskipun perjalanan dibatasi namun kendaraan logistik masih memberikan kontribusi cenderung bagus.
“Kendaraan logistik stabil di kisaran 10-30 persen tergantung pada ruas jalan tol di mana cukup banyak dominasi kendaraan berat. Jadi memang pemerintah betul-betul memfasilitasi kendaraan berat untuk tetap mendistribusikan barang, obat-obatan, dan makanan,” ucapnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.tribunnews.com/bisnis/2021/07/29/bpjt-optimistis-saham-jalan-tol-cepat-rebound-di-masa-pandemi
Salam,
Divisi Informasi.