MERAK (BeritaTrans.com)–Manajemen PT Krakatau Bandar Samudera, bisnis unit PT Krakatau Steel Tbk. yang mengoperasikan Pelabuhan Cigading, Merak, mempersiapkan investasi berkelanjutan setelah perusahaan resmi menandatangani perjanjian konsesi dengan pemerintah.
David Rahadian, Direktur Komersial & Pengembangan Usaha PT Krakatau Bandar Samudera, mengatakan perusahaan memiliki beberapa rencana pengembangan yang akan dilakukan secara bertahap.
“Rencananya kita ada pengembangan industri curah, penambahan fasilitas dermaga, pengembangan gudang terpadu dan peralatan bongkar muat terpadu,” ujarnya, Selasa (30/8/2016).
Selain itu, dia mengatakan Pelabuhan Cigading juga akan melakukan pemantapan pelayanan dan perbaikan sistem informasi. Terkait dengan konsesi, dia mengaku prosesnya sudah lama dibicarakan, tetapi karena ada pergantian menteri maka perlu ada transisi. “Pada era Pak Jonan sudah ada rencana, tapi ini ada transisi dulu,” paparnya.
Menurutnya, dengan mengantongi konsesi sebagai badan usaha pemerintah (BUP), maka Pelabuhan Cigading akan lebih maksimal dalam melayani kargo curah bagi kepentingan industri di Banten dan sekitarnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi
Divisi Informasi