Probolinggo Network – Memanfaatkan drone sebagai pengangkut barang belum populer di Indonesia. Di luar negeri, delivery drone hal biasa dan sudah banyak perusahaan mengirim barang dengan drone.
Drone pengantar atau pengangkut barang banyak manfaatnya bagi perusahaan ekspedisi. Salah satunya menghemat biaya pengiriman, baik biaya tenaga kerja maupun bahan bakar.
Selain itu, menghindari kemacetan lalu lintas. Amazon, salah satu perusahaan raksasa di bidang e-commerce, telah menggunakan drone untuk mengirimkan barang yang beratnya kurang 2 kilo gram agar sampai ke tangan konsumen lebih cepat.
Penggunaan drone memudahkan proses penyortiran barang, disbanding metode konvensional yang dilakukan kurir. Dengan drone, perusahaan ekspedisi pelayanannya terhadap konsumen lebih prima dan cepat.
Drone juga menjangkau daerah terpencil dengan lebih mudah, seperti daerah perkantoran yang berada di lantai atas atau daerah yang terkena dampak bencana alam.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://probolinggo.jatimnetwork.com/teknologi/7507960102/drone-pengangkut-barang-solusi-ekspedisi-di-masa-depan
Salam,
Divisi Informasi