Jakarta, Gatra.com- Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga mengatakan, neraca perdagangan Indonesia mengalami surplus sebanyak US$30,81 miliar per Januari-Oktober 2021. Hal ini merupakan rekor kenaikan tertinggi dari Indonesia dalam 10 tahun terakhir.
Jerry menuturkan, salah satu faktor neraca perdagangan Indonesia mengalami surplus karena perkembangan ekonomi digital dan e-commerce di Indonesia. Menurutnya, nilai e-commerce Indonesia meningkat cepat dengan perkiraan pertumbuhan tahun 2021 mencapai Rp337 triliun.
“Semua kaitannya erat dengan fenomena digital yang kita alami dalam kehidupan kita sehari-hari, baik dalam aktivitas dan juga rutinitas, juga dalam program-program baik juga yang dilakukan oleh pemerintah dan juga oleh pelaku atau stakeholder,” kata dia dalam Webinar Regional Summit 2021 ‘Solusi Layanan Logistik Untuk Ecommerce Di Daerah’ oleh Katadata, Senin (29/11).
Guna menjaga pertumbuhan e-commerce tersebut, kata dia, pemerintah melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) terus berupaya meningkatkan efisiensi sistem logistik di Indonesia.
Jerry menjelaskan, Kemendag mendukung kinerja logistik nasional Indonesia sesuai regulasi yang telah ditetapkan. Antara lain, UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan yang memandatkan pemerintah mengatur kegiatan perdagangan antar pulau untuk integrasi pasar dalam negeri. Kemudian, juga Permendag Nomor 92 Tahun 2020 tentang Perdagangan Antar Pulau.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.gatra.com/detail/news/529858/ekonomi/e-commerce-dukung-ekonomi-pemerintah-janji-tingkatkan-efisiensi-sistem-logistik
Salam,
Divisi Informasi