Pembangunan sektor perikanan tangkap menjadi salah satu fokus yang sedang dijalankan oleh Pemerintah. Upaya yang sedang dilakukan itu, di antaranya dengan melakukan perbaikan data perikanan tangkap yang selama ini masih sangat terbatas. Perbaikan data menjadi fokus, karena Pemerintah ingin mengedukasi para nelayan dan pemilik kapal tentang aktivitas mereka menangkap ikan di atas laut.
Pembahasan tentang perbaikan data pada perikanan tangap tersebut menjadi konsentrasi Pemerintah Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Termasuk, bahasan yang dilaksanakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) pada pertengahan Agustus 2019 lalu di Bogor, Jawa Barat.
Direktur Jenderal Perikanan Tangkap KKP, M. Zulficar Mochtar menjelaskan, pembahasan tentang upaya perbaikan data perikanan tangkap akan terus dilakukan, karena saat ini KKP sedang membahas revisi untuk Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan No.48/2014 tentang Logbook Penangkapan Ikan.
“Data ini merupakan hal yang sangat fundamental,” ucapnya, dua pekan lalu di Jakarta.
Untuk mempercepat proses pembahasan, KKP menggandeng banyak pihak, salah satunya adalah USAID Sustainable Ecosystem Advanced (USAID SEA). Kerja sama tersebut, diharapkan akan mempercepat proses pembahasan langkah untuk memperbaiki data pada perikanan tangkap.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.mongabay.co.id/2019/09/26/e-logbook-cara-perbaikan-data-perikanan-tangkap-indonesia/
Salam,
Divisi Informasi