Bisnis.com, JAKARTA – Ekonomi kuartal IV/2020 diperkirakan akan melanjutkan tren pertumbuhan negatif, dikarenakan konsumsi rumah tangga dan investasi yang masih tertekan akibat pandemi Covid-19.
Kepala Ekonom Bank BCA David Sumual memperkirakan ekonomi pada kuartal IV/2020 akan terkontraksi sebesar -2,7 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). Sementara itu, ekonomi untuk keseluruhan tahun 2020 diprediksi terkontraksi -2,2 persen.
David mengatakan, kontraksi pada kuartal keempat tahun lalu membaik jika dibandingkan dengan kontraksi pada kuartal III/2020 yang tercatat sebesar -3,49 persen yoy.
Membaiknya kontraksi tersebut disebabkan oleh belanja pemerintah yang optimal dan kinerja ekspor yang membaik, tercermin dari surplus neraca perdagangan pada kuartal IV/2020 lalu.
“Namun demikian, sektor konsumsi [rumah tangga] masih lemah, yang membantu memang dari ekspor dan pengeluaran pemerintah,” katanya kepada Bisnis, Kamis (4/2/2021).
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20210204/9/1352406/ekonomi-kuartal-keempat-2020-diramal-minus-2-persen-ini-sektor-pemicunya
Salam,
Divisi Informasi