KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Emiten di sektor transportasi dan logistik berbasis pelayaran kian ramai berlabuh di Bursa Efek Indonesia (BEI). Pada Juli dan Agustus ini saja, ada tiga calon emiten yang antre mencatatkan saham perdana (Initial Public Offering/IPO).
Mereka adalah PT Habco Trans Maritima, Tbk. (HATM), PT Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari, Tbk. (ELPI), dan PT Utama Radar Cahaya, Tbk. (RCCC). HATM dijadwalkan akan listing pada 26 Juli 2022. Sedangkan ELPI dan RCCC menyusul di bulan Agustus.
Pada tahun lalu, ada tiga emiten di sektor ini yang berlayar di pasar saham. PT Hasnur Internasional Shipping, Tbk. (HAIS) dan PT GTS Internasional, Tbk. (GTSI) listing di BEI pada September 2021. PT Bintang Samudera Mandiri Lines, Tbk. (BSML) menyusul IPO pada bulan Desember.
Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus mengungkapkan, pemulihan ekonomi di tengah transisi pandemi pada tahun 2021-2022 menjadi katalis positif yang mendongkrak prospek bisnis dan saham emiten logistik. Kondisi ini bisa menjadi momentum yang tepat bagi sejumlah perusahaan untuk menggelar IPO.
Harapannya, bisa terpapar respons positif dari pasar terhadap prospek sektor ini. “Covid yang terkendali, ditambah dengan naiknya harga komoditas, tentu membuat logistik kian sibuk. Terlebih Indonesia merupakan salah satu negara pengekspor komoditas yang mendapatkan durian runtuh,” ujar Nico.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://amp.kontan.co.id/news/emiten-logistik-dan-pelayaran-kian-ramai-saham-berikut-masih-layak-dipilih
Salam,
Divisi Informasi