JAKARTA – Kementerian BUMN melalui Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga mengklarifikasi berita yang beredar bahwa Menteri BUMN Erick Thohir akan mengubah Kereta Api (KA) Argo Parahyangan menjadi kereta kargo.
Hal itu berkaitan dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) yang akan beroperasi pada pertengahan tahun 2023.
Arya menambahkan, yang dimaksud Erick Thohir adalah ekosistem kereta kargo di Indonesia itu harus segera dibangun, karena adanya potensi serta peluang bisnis yang besar dan harus segera dimanfaatkan oleh pemerintah untuk melayani kebutuhan masyarakat.
“Bukan (mengganti KA Argo jadi kereta kargo), itu Pak Erick cerita mengenai ekosistem kereta. Kita kan belum punya kereta barang di sini, padahal di Sumatera itu full kereta logistik,” kata Arya saat ditemui awak media di Kementerian BUMN, Selasa, 6 Desember 2022.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.trenasia.com/amp/erick-thohir-akan-bentuk-ekosistem-kereta-kargo-seperti-di-sumatera
Salam,
Divisi Informasi