Jakarta – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo bertemu Dubes Uni Eropa untuk Indonesia, Vincent Piket di Hotel Gumaya, Kota Semarang, Jateng, Selasa (4/10). Dalam kesempatan tersebut, Ganjar menawarkan potensi investasi di berbagai kawasan Industri yang ada di wilayah Jateng.
“Ini potensi yang bagus antara Indonesia dan Jawa Tengah dengan Uni Eropa maka kita harapkan kita bisa mengundang lebih banyak. Maka tadi kita tawarkan beberapa kawasan Industri yang menarik untuk bisa datang,” ucap Ganjar dalam keterangan tertulis, Rabu (5/10/2022).
Adapun, saat ini Jateng memiliki sejumlah kawasan Industri yang potensial untuk investasi. Seperti Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), Kawasan Industri Wijayakusuma, Jatengland Industrial Park Sayung, Tanjung Emas Export Processing Zone, dan masih banyak lagi.
Ganjar mengatakan berbagai kawasan industri tersebut menawarkan banyak hal kepada investor. Oleh sebab itu, Ganjar menyebut akan mengajak calon investor dari Uni Eropa untuk melihat kawasan industri tersebut.
“Jadi list of product-nya ada, insentifnya kita ada, lokasinya kita ada, dan habis ini kita akan ajak mereka tour untuk melihat beberapa kawasan industri,” imbuh Ganjar.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.detik.com/jateng/jawa-tengah-meriah/d-6330089/genjot-investasi-dari-eropa-ganjar-tawarkan-kawasan-industri-di-jateng/amp
Salam,
Divisi Informasi