JAKARTA, suaramerdeka.com – Harga daging sapi yang kembali tinggi memunculkan urgensi untuk membenahi rantai distribusi dan logistik dari komoditas pangan yang satu ini.
Proses ini menimbulkan biaya tambahan yang tidak sedikit yang pada akhirnya memengaruhi harga jual daging sapi.
Rantai distribusi daging sapi yang panjang menimbulkan biaya tambahan yang cukup tinggi sehingga kenaikan di harga logistik dan transportasi akan berdampak signifikan pada kenaikan harga modal produksi daging sapi di tingkat produsen.
“Belum lagi adanya kebijakan eksternal yang turut berdampak, seperti kenaikan harga bahan bakar minyak,” jelas Board Members Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Dr Risti Permani, dalam keterangan resminya.
Ia menyebut, harga sapi bakalan dari Australia mulai stabil di awal 2023 ini dengan membaiknya persediaan di bagian utara Australia dan iklim yang mendukung.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.suaramerdeka.com/ekonomi/048245366/harga-kembali-tinggi-rantai-distribusi-dan-logistik-daging-sapi-nasional-perlu-dibenahi
Salam,
Divisi Informasi