Pelabuhan Internasional Bojonegara (PIB) yang terletak di Desa Pulo Ampel, Kecamatan Pulo Ampel, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, termasuk yang dilirik untuk dijadikan sebagai gerbang maritim dunia. Alasannya, letak PIB yang berdekatan dengan Selat Sunda dinilai sangat strategis.
Hal itu diungkapkan oleh Direktur Eksekutif Indonesia Maritime Institute, Dr Yulian Paonganan dalam Seminar Nasional Wacana Indonesia Menjadi Poros Maritim Dunia, di Auditorium Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Serang, Kamis (4/12).
Menurut Yulian, lokasi Pelabuhan Bojonegara dan Selat Sunda selama ini hanya dijadikan jalur perlintasan oleh kapal-kapal internasional tanpa pernah singgah ke sana. Padahal, keduanya merupakan bagian penting dari Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI).
Jika pemerintah setempat dapat mewujudkan pelabuhan yang memadai di sana, kapal-kapal internasional yang biasa bersandar di Pelabuhan Singapura, dapat teralihkan ke Pelabuhan Bojonegara. Secara otomatis, hal itu pun dapat meningkatkan penghasilan daerah dan menciptakan roda perekonomian yang besar bagi masyarakat.
“Karena itu, pemerintah harus didorong untuk melanjutkan pembangunan PIB dan mendeklarasikannya sebagai gerbang maritim dunia,” kata Yulian, sebagaimana dilansir beritasatu.com.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2014/12/05/indonesia-maritime-institute-pelabuhan-bojonegara-potensial-untuk-jadi-gerbang-maritim-dunia/