Jakarta, Gatra.com – Pesatnya pertumbuhan teknologi digital, terutama di bidang pemasaran, menimbulkan perspektif baru dalam budaya kerja, khususnya bagi generasi milenial. Generasi milenial cenderung menyukai tantangan untuk berinovasi, mengelola start-up serta mendalami entrepreneurship di era digital.
Tak terkecuali di Indonesia. Semarak dunia digital dan ramainya lini e-commerce pun tersaji di negeri ini. Sebuah era “baru” yang begitu dinamis sekaligus menantang. Segalanya dituntut serba cepat dan mudah.
“Indonesia merupakan pasar e-commerce yang begitu menggiurkan,” kata Mr. Dato’ Lawrence Teo – founder & managing director iSynergy International Sdn Bhd, dalam konferensi persnya usai peluncuran training centre, di Gedung Anugrah, Kantor Taman E3.3, unit A.2, di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Sabtu (15/12).
Mr. Dato’ Lawrence Teo yang juga sebagai pendiri mengharapkan dengan peresmian training centre ini, bisnis pemasaran afiliasi dapat meningkatkan pertumbuhan pendapatan secara eksponensial dengan pencapaian yang signifikan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Selain itu, pertumbuhan ini diharapkan mampu membangun basis afiliasi yang solid dan luas seiring pertumbuhan e-commerce Indonesia yang melejit pesat.
“Peluncuran training centre baru ini merupakan bukti komitmen Affiliate Junction dalam menghadirkan ragam fasilitas untuk kemudahan serta kenyamanan berbisnis bagi para afiliasi dan prospek baru,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi
#logistik #logistikindonesia #supplychainindonesia #untuklogistikindonesialebihbaik