Bekasi, Beritasatu.com – Jalan Tol Lingkar Luar (JORR) 2 akhirnya melingkar penuh sepanjang 111 kilometer, setelah Tol Cimanggis-Cibitung tersambung utuh sepanjang 26,18 kilometer. Hal itu ditandai dengan rampungnya ruas 2B segmen Cibitung Junction-Simpang Susun Cikeas pada Selasa (9/7/2024) pekan lalu.
Hadirnya ruas Tol Cimanggis-Cibitung yang juga terkoneksi dengan Tol Cibitung-Cilincing, diakui oleh sejumlah pengguna jalan sangat membantu mobilitas kendaraan, terutama dalam memecah kemacetan di jalan tol pada jam sibuk.
Namun, Tol Cibitung-Cilincing yang merupakan bagian dari tol JORR 2 yang langsung terhubung langsung dengan pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara dinilai masih terlalu mahal bagi pelaku logistik.
“Betul (tarif Tol Cibitung-Cilincing mahal),” kata CEO Supply Chain Indonesia, Setijadi, saat dikonfirmasi Beritasatu.com, Kamis (18/07/2024).
Sementara itu, Senior Consultant Supply Chain Indonesia (SCI), Sugi Purnoto mengatakan, Tol JORR 2 sudah ditunggu banyak pihak cukup lama, termasuk industri transportasi dan logistik.
Sumber dan berita selengkapnya:
Industri Logistik Sebut Tarif Tol Masih Mahal (beritasatu.com)
Salam,
Divisi Informasi