Bisnis.com, JAKARTA – PT New Priok Container Terminal One (NPCT1) meluncurkan strategi inisiatif logistik hijau (Green Logistics Initiative) seiring dengan upaya perusahaan untuk menurangi jejak karbon dan konsumsi sumber daya.
Seiring dengan upaya tersebut, NPCT1 bekerja sama dengan platform Green Logistic terkemuka di Indonesia, Envilog. Inisiatif ini dimulai dengan Kolaborasi Gate Pass Digital dan akan diikuti dengan kerja sama lebih lanjut untuk menyediakan berbagai solusi Green Logistic.
Takayuki Hori, Direktur Utama NPCT1 menjelaskan, industri logistik global menghadapi tekanan yang meningkat untuk mengurangi jejak karbon dan konsumsi sumber daya. Untuk itu, NPCT1 berkomitmen dalam menyediakan operasi terbaik di kelasnya dengan solusi digital yang tangguh serta inisiatif ramah lingkungan.
Dia mengatakan, NPCT1 belum lama ini menerima Penghargaan Pelabuhan Hijau & Cerdas 2023 untuk Manajemen Pelabuhan, Aspek Teknis & Digitalisasi dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marvest) dengan skor tertinggi di antara terminal peti kemas di Tg. Priok.
Selanjutnya, platform digital NPCT1, ECON, yang mendigitalisasi proses penerbitan Digital Gate Pass dan fitur Dual Cycle memungkinkan pelanggan untuk memasangkan truk untuk kargo impor dan ekspor dan mengoptimalkan sumber daya armada truk.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20240129/98/1736409/ini-strategi-npct1-terapkan-aspek-logistik-hijau
Salam,
Divisi Informasi