Bisnis.com, SEMARANG—Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mendorong pemerintah pusat menerbitkan beleid yang dapat memberikan sanksi berimbang bagi truk pembawa muatan dan dimensi berlebih.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Tengah Satrio Hidayat, mengungkapkan, perlu ada sanksi berimbang yang dikenakan terhadap pengemudi, pemilik angkutan, dan pemilik barang terkait dengan truk bermuatan dan dimensi berlebih.
“Kami lagi dorong supaya ada peraturan menteri yang sanksinya berimbang, pengemudi, pemilik angkutan, dan pemilik barang,” kata Satrio kepada Bisnis, belum lama ini.
Dia menjelaskan, pihaknya akan mendorong pemerintah pusat untuk menerbitkan beleid yang memberikan keseimbangan tersebut ketika ada focus group discussion (FGD) dan uji publik.
Dinas Perhubungan Provinsi Jateng, tambahnya akan aktif berkomunikasi dengan pemerintah pusat terkait hal tersebut. Menurutnya, langkah tersebut akan dilakukan pada Juni atau Juli tahun ini.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://semarang.bisnis.com/read/20190516/536/923524/jateng-dorong-terbitnya-beleid-angkutan-bermuatan-dimensi-berlebih
Salam,
Divisi Informasi
#Logistik #LogistikIndonesia #SupplyChainIndonesia #UntukLogistikIndonesiaLebihBaik