Bekasi – (suaracargo.com). Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Jawa Barat menilai, Jawa Barat sedikitnya harus memiliki lima lokasi Pusat Logistik Berikat (PLB) untuk menekan biaya logistik.
Ketua DPW Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) M. Nuh Nasution mengatakan saat ini, rencana pembentukan PLB di Jawa Barat baru diajukan oleh pihak Cikarang Drya Port (CDP) di Cikarang. Kebutuhan akan pengembangan PLB sangat dibutuhkan agar masyarakat mendapatkan barang dengan harga yang lebih kompetitif.
Paling tidak, katanya, Jawa Barat memiliki 5 lokasi PLB yang berbeda dan bisa disesuaikan dengan karakter dan potensi industri dari tiap-tiap daerah. “Paling tidak ada lima PLB yang sesuai potensi tiap daerah,” katanya, Senin (29/02/2016).
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2016/03/01/jawa-barat-butuh-5-kawasan-pusat-logistik-berikat/