Jakarta, CNN Indonesia — Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto memastikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan segera memecat pimpinan lembaga dan badan usaha milik negara (BUMN) yang tidak mampu bekerja maksimal untuk mempersingkat waktu tunggu kontainer di pelabuhan (dwelling time).
Andi menuturkan, Jokowi sudah mengetahui pejabat mana saja yang dianggap tak becus mengurusi salah satu permasalahan pokok yang menyebabkan Indonesia memiliki dwelling timeterlama dibanding negara-negara tetangga lainnya.
“Sudah ada daftar namanya. Nanti tunggu saja yang dipecat, segera,” ujar Andi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (18/6).
Kecewa Berat
Sementara itu anggota Tim Komunikasi Presiden Teten Masduki menyampaikan Jokowi merasa sangat kecewa atas pelayanan pelabuhan.
“Itu (dwelling time) kan masih sangat lama, padahal Presiden berkali-kali menekankan prioritas pembangunan ekonomi menarik investor. Itu salah satu faktor penting kan doing business-nya, dari aspek perizinan dan pelayanan, dari segi waktu harus singkat, dari segi biaya harus lebih murah,” ujarnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20150618145411-92-60867/jokowi-segera-pecat-pejabat-penyebab-dwelling-time-lama/