SURABAYA – Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Jawa Timur menyebut bahwa pelonggaran kebijakan pemerintah terkait kemudahan impor bahan baku industri serta kelonggaran tata niaga ekspor di tengah lesunya perdagangan akibat virus corona masih tidak cukup untuk merangsang kinerja ekspor nasional.
Ketua Kadin Jatim Adik Dwi Putranto menuturkan, meski sejumlah kebijakan tersebut fokus mendongkrak kinerja ekspor impor tetap harus didukung dengan peningkatan daya saing agar penetrasinya lebih optimal. “Memang untuk tahap pertama, kebijakan pemerintah ini patut diapresiasi. Namun sebaiknya peningkatan kualitas SDM juga jangan dilupakan di tengah kondisi dunia yang tidak menentu ini,” terangnya di Surabaya.
Menurutnya, peningkatan kualitas SDM akan berujung pada pertumbuhan produktivitas karyawan. Sehingga pada akhirnya mampu menghasilkan produk yang kompetitif dengan negara lain. Adik menyadari, peningkatan kualitas SDM memerlukan waktu dan proses yang cukup panjang. “Meskipun demikian kami sudah siap membantu pemerintah dalam pembangunan dan pembinaan SDM melalui Kadin Institute,” ujarnya.
Adik menguraikan, ada banyak program yang telah disiapkan Kadin Institute demi mencetak SDM yang berdaya saing tinggi. Antara lain telah bekerja sama dengan Kadin Jerman untuk meningkatkan kualitas lulusan SMK melalui pendidikan vokasi sistem ganda. Kemudian pihaknya juga telah bekerja sama dengan PUM Netherlands dalam rangka pendampingan UKM dari sisi kualitas produk, branding, dan jaringan pemasaran.
Selanjutnya, Kadin Institute juga rutin menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan lewat berbagai modul yang telah disiapkan. Baik untuk startup berorientasi ekspor maupun UKM yang sudah eksis namun butuh di-scale up ke arah ekspor. “Kita semua harus memanfaatkan masa-masa lesunya pasar global sekarang untuk membenahi industri dalam negeri sekaligus mendorong daya saing produk. Dengan demikian saat pasar kembali menggeliat, produk dalam negeri sudah siap menembus dunia,” tegasnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://radarsurabaya.jawapos.com/read/2020/03/12/183420/kadin-kelonggaran-tata-niaga-untuk-dongkrak-kinerja-ekspor
Salam,
Divisi Informasi