JAKARTA – Tahun 2020 adalah tahun yang tidak mudah karena adanya pandemi COVID-19. Ekonomi Indonesia yang tumbuh 2,97 persen di kuartal I/2020 mengalami kontraksi di kuartal berikutnya menjadi minus 5,32 persen.
Menghadapi masa sulit tersebut, pemerintah telah mengeluarkan sejumlah upaya untuk Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Hasilnya, pada kuartal III ekonomi Indonesia tercatat mengalami perbaikan menjadi minus 3,49 persen.
“Secara konsisten, kebijakan pemulihan ekonomi yang kita jalankan sudah mulai terlihat hasilnya. Dengan tren perbaikan seperti ini, kita berharap situasi perekonomian kita ke depan akan lebih baik dan akan membaik,” ujar Presiden Joko Widodo, dalam Dialog Nasional Outlook Perekonomian Indonesia secara virtual, Selasa (22/12/2020).
Di akhir tahun 2020, imbuhnya, pemulihan kinerja ekspor juga mulai terlihat dengan tren yang terus membaik. “Terlebih lagi kita juga kembali mendapatkan fasilitas GSP (Generalized System of Preferences) dari Amerika, tentunya ini akan mendorong kinerja ekspor kita,” imbuh Presiden.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://detak.co/detail/berita/kebijakan-pen-mulai-perlihatkan-hasil-jokowi-optimistis-ekonomi-indonesia-akan-bangkit
Salam,
Divisi Informasi