ntuk mendukung kemajuan industri logistik 4.0 di Indonesia, Faspay menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Prahu-Hub memberikan solusi pembayaran online untuk para pebisnis logistik di Indonesia.
Nota kesepahaman ini ditandatangani oleh Eddy Tju (CEO Faspay) dan Benny Sukamto (CEO Prahu-Hub) di Hangzhou, China dalam rangkaian acara Alibaba Netpreneur 2019.
Seperti diketahui, Pemerintah Indonesia sejak tahun 2015 telah berupaya keras untuk menekan biaya logistik nasional, termasuk dengan membangun 20 pelabuhan di berbagai daerah di Indonesia dengan tujuan agar semakin banyak daerah yang dapat dijangkau oleh kapal secara langsung. Menyadari pentingnya kemudahan pengguna fasilitas logistik, Prahu-Hub, sebagai platform forwarder marketplace terbesar di Indonesia merupakan solusi penyedia jasa logistik secara online.
Pertemuan para entrepreneur dalam Alibaba Netpreneur 2019 kemudian menjadi sebuah kesempatan emas bagi para pelaku usaha lintas industri untuk saling bertukar informasi serta berkolaborasi guna mempercepat transformasi digital ekonomi Indonesia.
Eddy Tju dan Benny Sukamto bertemu pada acara Alibaba Netpreneur 2019 yang berlangsung pada 29 Juli hingga 7 Agustus 2019 di kantor pusat Alibaba di Hangzhou, China, setelah menjadi 50 pengusaha terpilih yang diutus oleh Kamar Dagang Indonesia (KADIN) untuk menghadiri acara tersebut.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://swa.co.id/swa/trends/kolaborasi-faspay-dan-prahu-hub-wujudkan-logistik-4-0
Salam,
Divisi Informasi