Bisnis.com, JAKARTA – PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau Indonesia Port Corporation (IPC) bakal memulai tahap konstruksi proyek Pelabuhan Kijing, Kalimantan Barat pada Agustus 2017 mendatang.
Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis IPC, Saptono Irianto mengatakan Pelabuhan Kijing bakal menggantikan pelabuhan sungai sudah ada sebelumnya. Proyek ini juga diharapkan bisa menekan biaya logistik di Kalimantan Barat.
Untuk tahap awal, Pelabuhan Kijing bakal dibangun di area seluas 200 hektare. Proses pembebasan lahan menurut Saptono masih terus berlangsung. “Mudah-mudahan pembebasan lahan oleh pemda cepat selesai sehingga kita bisa groundbreaking di Agustus,” ujarnya di Jakarta, Selasa (26/7/2017).
Untuk diketahui, Pelabuhan Kijing sudah ditetapkan sebagai proyek strategis nasional. IPC sudah ditunjuk oleh pemerintah untuk menggarap proyek yang terletak di Kabupaten Mempawah tersebut berdasarkan Perpres No. 43/2017. Pelabuhan ini dirancang bisa menampung peti kemas hingga 2 juta TEUs.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://industri.bisnis.com/read/20170726/98/675065/konstruksi-pelabuhan-kijing-kalbar-dimulai-agustu
Salam,
Divisi Informasi