KOMPAS.com – PT Lintas Marga Sedaya (LMS) pengelola jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) akan menyelenggarakan program diskon hingga 30 persen untuk kendaraan truk Golongan II–V yang dimulai 8 April sampai 8 Mei 2016. Program diskon ini dicanangkan untuk memberikan kemudahan bagi pengemudi kendaraan truk Golongan II–V, sekaligus mendukung bisnis logistik, terutama di daerah-daerah yang dihubungkan oleh Tol Cipali.
Wakil Direktur Utama LMS Hudaya Arryanto mengatakan, diskon bagi kendaraan truk golongan II-V hingga 30 persen ini merupakan program khusus dari LMS yang berlaku satu bulan. “Dengan program ini diharapkan lebih banyak kendaraan truk dapat menggunakan Tol Cipali, sehingga akan dapat berdampak positif kepada kelancaran bisnis logistik dan angkutan barang,” kata Hudaya dalam siaran pers, Jumat (1/4/2016).
Hudaya menjelaskan, kisaran besaran diskon antara 20 hingga 30 persen, tergantung asal-tujuan gerbang dan golongan truk.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2016/04/01/162451526/Maaf.Cuma.Truk.yang.Dapat.Diskon.Masuk.Tol.Cipali