Mungkin inilah alasan mengapa warga di pulau sebelah utara Indonesia yang berbatasan langsung dengan Filipina sangat religius.
Tentunya, mereka sangat bersyukur diberi laut sebagai sumber kehidupan dan pemandangan indah yang mungkin sulit ditemui di DKI Jakarta.
Bagi orang luar yang datang ke Tahuna, rasanya rasa syukur itu ikut terasa. Dari atas bukit berliku menuju kota kecil Tahuna, mata sudah dimanjakan dengan pemandangan teluk cantik dengan laut yang tenang. Diujung kiri teluk tersebut berdiri Pelabuhan Tahuna.
Tol Laut
Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) Setijadi mengingatkan pembangunan pelabuhan harus direncanakan dalam sistem transportasi multimoda yang terintegrasi dengan transportasi laut sebagai backbone.
“Pelabuhan harus terintegrasi dengan moda transportasi lain seperti jalan dan kereta api sebagai feeder ke hinterland,” ungkapnya.
Dia menyarankan Kemenhub perlu memberikan prioritas pengembangan pelabuhan skala besar. Menurutnya, pelabuhan hub berkapasitas besar sangat diperlukan untuk menarik layanan langsung kapal besar sehingga mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap pelabuhan hub di Singapura.
Sumber dan berita selengkapnya:
Bisnis Indonesia, edisi cetak 11 Mei 2016