Menteri Perhubungan Ignasius Jonan membantah ada monopoli dalam pengiriman kapal barat di Indonesia bagian barat. Yang selama menyebabkan harga-harga barang di Indonesia bagian timur menjadi mahal adalah ketidakjelasan jadwal pelayaran kapal-kapal pengangkut logistik.
“Bukan semata-mata permainan monopoli, di timur jarang ada kepastian kapan datangnya,” ujar Jonan di DPD DPR RI, Kamis (15/1/2015). Untuk mencegah tingginya disparitas harga antara Indonesia bagian barat dan timur, pemerintah melalui instruksi presiden Joko Widodo (Jokowi) akan membangun tol laut.
Tol laut, Jonan menjelaskan, akan mempermudah akses distribusi logistik di seluruh wilayah di Indonesia. “Mengenai sektor terbesar itu adalah laut, tol laut menjadikan laut sebagai penghubung bukan pemisah,” ungkap Jonan sebagaimana dilansir tribunnews.com.
Satu hal besar yang akan segera dikerjakan oleh Jonan adalah menugaskan Badan Usaha Milik Negara bidang pelayaran, mengoperasikan angkutan barang yang terjadwal, terutama di pelabuhan yang tidak dilayani jasa angkutan laut secara komersial.
“Kalau yang dimulai ke tengah, jamnya WITA dan Timur, itu banyak daerah tidak dilayani angkutan barang terjadwal,” ungkap Jonan.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2015/01/15/menhub-jonan-bantah-ada-monopoli/