Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menargetkan dapat menurunkan biaya logistik di Indonesia. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mendorong pembenahan sistem logistik perkotaan, salah satunya Jabodetabek melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ).
Menurutnya, Jabodetabek merupakan kawasan aglomerasi yang terbesar di Asia ditambah dengan keberadaan lebih dari 10 kawasan industri besar yang berbanding lurus dengan aktivitas logistik. “Perlu dibentuk sistem logistik perkotaan yang lebih adaptif terhadap perkembangan teknologi serta lebih ramah lingkungan,” kata Budi dalam Webinar Membangun Logistik Perkotaan Berkelanjutan di Jabodetabek, Selasa (28/9/2021).
Budi mengajak seluruh pemangku kepentingan terkait, untuk bersama-sama berkolaborasi menciptakan sistem logistik perkotaan yang lebih baik ke depannya.
Saat ini, ujarnya, terdapat sejumlah permasalahan terkait dengan sistem logistik di Indonesia. Pertama berdasarkan data Kementerian Keuangan, biaya logistik di Indonesia pada 2020 menjadi yang termahal di kawasan Asean, yaitu mencapai 23,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB).
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20210928/98/1447800/menhub-minta-bptj-benahi-logistik-perkotaan-agar-biaya-turun
Salam,
Divisi Informasi