
Ke depan, perkembangan perekonomian Kabupaten Gresik diperkirakan bakal semakin menggeliat. Pasalnya, di daerah itu akan segera berdiri sebuah pelabuhan peti kemas modern yang terbilang besar. Kapasitasnya mencapai 3 juta twenty-foot equivalent unit (TEUs) per tahun. Nama pelabuhan itu adalah DP Maspion International Container Terminal.
Sesuai dengan namanya, pelabuhan ini merupakan patungan antara Maspion Group dan Dubai Port World Asia, salah satu operator pelabuhan laut dan fasilitator perdagangan terbesar di dunia dari UEA. Nilai investasi yang dibutuhkan sekitar US$1,2 miliar atau sekitar Rp16,8 triliun (kurs Rp14.000).
Sumber pendanaannya ditanggung oleh antara Maspion dan DP World. Pembagiannya: Maspion 51% dan DP World sebesar 49%. Proyek ini diperkirakan akan groundbreaking pada tahun ini juga dan beroperasi secara komersial pada paruh pertama 2022. Pada fase pertama, pembangunan pelabuhan akan menelan dana sebesar US$350 juta.
Kepastian proyek ini berjalan setelah pada 12 Januari kemarin Maspion Group dan DP World menandatangani perjanjian pelaksanaan proyek yang berkaitan dengan pembangunan terminal peti kemas terpadu dan kawasan logistik industri. Upacara penandatanganan diadakan di hadapan HH Sheikh Mohammed bin Zayed al Nahyan, Putra Mahkota Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, dan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Baik pihak Maspion ataupun DP World menyatakan bahwa model dan visi bisnis mereka selaras dengan komitmen Presiden Jokowi untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur dan memastikan semuanya agar terkoneksi satu sama lain.
“Kerja sama ini diyakini akan semakin memperkuat hubungan baik antara UEA dan Pemerintah Indonesia serta membawa DP World dan Maspion Group ke tingkat yang lebih tinggi dalam berpartisipasi bagi kemajuan Indonesia sebagai salah satu pemain ekonomi dunia yang penting,” begitu bunyi pernyataan kedua belah pihak.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekbis.sindonews.com/read/1509178/34/menuju-gerbang-perdagangan-ekonomi-kabupaten-gresik-akan-menggeliat-1580137233
Salam,
Divisi Informasi