KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Tantangan industri pelayaran masih berat di tengah ancaman resesi global tahun 2023. Meskipun sudah terjadi pemulihan dari dampak pandemi Covid-19, namun ancaman resesi meningkatkan resiko di bisnis ini karena kebijakan moneter di banyak negara semakin mengetat.
Namun, asosiasi industri pelayaran di Tanah Air optimis bahwa ekonomi nasional bakal kuat dalam menghadapi tantangan global. Sehingga industri pelayanan diperkirakan masih akan bisa tumbuh, tetapi memang harus perlu berhati-hati.
Carmelita Hartoto, Ketua Umum DPP INSA menilai sektor pelayaran nasional tidak akan terlalu terdampak dari sentimen negatif kondisi ekonomi 2023.
“Banyak lembaga memproyeksikan ekonomi nasional masih di jalur pertumbuhan positif di tahun depan. Tapi tetap kita harus memastikan bahwa daya beli masyarakat di dalam negeri terjaga baik, sehingga ekonomi di dalam negeri tetap kuat,” katanya dalam keterangan resminya, Senin (28/11).
Kendati begitu, ia tetap melihat ada kemungkinan terjadi penurunan kegiatan ekspor tahun depan yang tentu akan berdampak pada kegiatan kapal angkutan ekspor impor dan kapal feeder. Itu sebabnya, ia menghimbau agar pelaku usaha tetap waspada.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://industri.kontan.co.id/news/meski-ada-risiko-resesi-insa-yakin-industri-pelayanan-tetap-tumbuh-pada-tahun-2023
Salam,
Divisi Informasi