Bisnis.com, JAKARTA – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memilih fokus pada aktivitas logistik alih-alih angkutan penumpang saat pemerintah melarang masyarakat untuk mudik pada musim Lebaran 2020.
Direktur Utama ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi mengatakan upaya tersebut ditempuh untuk memastikan perseroan tetap mematuhi segala kebijakan pemerintah dengan prioritas utama kepentingan nasional, tanpa mengesampingkan aspek bisnis.
“Semua kebijakan pemerintah akan kami laksanakan, prioritas kami adalah kepentingan nasional. Selebihnya nanti kami pikirkan bersama,” ujarnya kepada Bisnis.com, Minggu (29/3/2020).
Dia menerangkan dari pembicaraan terakhir yang dibahas melibatkan ASDP, ketika mudik Lebaran dilarang karena virus corona (Covid-19), aktivitas logistik tetap berjalan seperti biasa.
Dengan begitu, ASDP akan berfokus mengurusi arus barang melalui pelabuhan penyeberangan. Hal ini mengingat aktivitas pelabuhan penyeberangan banyak membantu jalur logistik darat, ketika truk barang mengangkut logistik antarpulau.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20200330/98/1219456/mudik-lebaran-dilarang-asdp-pilih-fokus-angkut-logistik
Salam,
Divisi Informasi