Jakarta – Demi mendorong perdagangan nasional maka pembangunan Pelabuhan Patimban dipercepat. Hal ini juga karena posisinya yang cukup strategis karena terletak di Jawa Barat.
Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) Setijadi mengatakan Pelabuhan Patimban juga strategis bagi industri di Jawa Barat. “Secara umum berpotensi mengalihkan volume ekspor impor dari Pelabuhan Tanjung Priok,” tutur Setijadi.
Tidak hanya itu, menurut Setijadi, Pelabuhan Patimban juga berpotensi terhadap meningkatnya efisiensi logistik industri. Terlebih saat ini Pelabuhan Tanjung Priok aksesibilitasnya dari atau ke beberapa kawasan industri terkendala kemacetan.
“Keberadaan Pelabuhan Patimban akan meningkatkan persaingan sehat antar pelabuhan,”ucap Setijadi.
Artinya, menurut Setijadi, jika pemerintah akan memfokuskan Pelabuhan Patimban untuk ekspor industri otomotif, Setijadi meminta juga perlu dipertimbangkan pemanfaatannya untuk proses impor sehingga, kata dia, tingkat penggunaan Pelabuhan Patimban akan tinggi.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://www.neraca.co.id/article/125198/pelabuhan-patimban-strategis-untuk-perdagangan-industri
Salam,
Divisi Informasi