Bisnis.com, JAKARTA—PT Pelabuhan Indonesia II (Pesero) tengah menyiapkan langkah strategis pengembangan bisnis dengan membentuk sinergi antar perusahaan BUMN pengelola pelabuhan demi mendorong terciptanya sistem logistik maritim nasional yang lebih efisien.
Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II) Richard Joost Lino menegaskan langkah sinergi ini dilakukan dengan membentuk dua anak usaha bersama Pelindo I dan Pelindo IV.
“Kenapa kita ikut masuk, karena sekarang ini Pelindo I dan Pelindo IV mereka sudah tidak punya uang, jadi kemampuan untuk minjam sudah habis,” ungkapnya dalam Maritime Logistics Panel, Kamis (10/12/2015).
Dengan kemampuan finansial yang kuat, Lino mengatakan Pelindo II memiliki dana lebih karena perusahaan memiliki arus kas US$288 juta per tahun di tambah dengan posisi kas saat ini sebesar Rp18,5 triliun
“Dengan structure financing kita di mana kita punya free risk cash flow yang US$288 juta per tahun itu kita bisa isu global bond lagi atau sekitar Rp55 triliun, jadi kita punya uang lebih dari Rp70 triliun,” paparnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://industri.bisnis.com/read/20151211/98/500633/pelindo-ii-gencarkan-sinergi-dengan-pelindo-i-iv