JAKARTA – PT Pelindo III (Persero) berencana memperkuat infrastruktur pelabuhan yang dikelolanya guna mendukung kelancaran layanan logistik nasional. Perseroan menyiapkan dana hingga 10 triliun rupiah untuk meningkatkan kualitas pelabuhan-pelabuhan yang dikelola selama periode 2014-2016.
“Pendanaan berasal dari berbagai sumber, seperti laba yang ditahan, pinjaman bank, serta aksi korporasi berupa penerbitan surat obligasi. Surat obligasi terakhir diterbitkan senilai 500 juta dollar AS dijual ke Hong Kong, London, dan New York,” ungkap Direktur Utama Pelindo III, Djarwo Surjanto, di Jakarta, Senin (20/10).
Dari total kebutuhan investasi tersebut, tambah Djarwo, sebanyak 4 triliun rupiah sudah direalisasikan pada 2014. Sisa dana akan dimanfaatkan untuk memperbaiki kualitas pelabuhan besar dan daerah timur Indonesia.
Proses Revitalisasi
Revitalisasi itu, tambah dia, saat ini masih terganjal adanya pipa milik Pertamina Hulu Energi yang belum dapat dipindahkan lantaran harus ada persetujuan dari SKK Migas. Kendati agak lambat, diperkirakan proses revitalisasi tersebut rampung pada Maret 2015.
Sementara itu, untuk pelabuhan skala kecil yang akan ditingkatkan kualitasnya seperti di Pelabuhan Lembar, Lombok, Gresik, Jawa Timur, dan Batulicin Kalimantan Timur, dengan menempatkan sebanyak delapan fixed crane untuk bongkar muat kontainer.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://www.koran-jakarta.com/?22514-pelindo%20iii%20perkuat%20infrastruktur%20pelabuhan