Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perhubungan melalui Dirtjen Perhubungan Udara pada Jumat siang (24/11/2017) meresmikan penerbangan subsidi perintis kargo yang menghubungkan pusat ibu kota dengan beberapa distrik di wilayah pedalaman Provinsi Papua.
Kepala Kantor UPBU Kelas I Wamena Rasburhany mengatakan penerbangan subsidi perintis kargo itu akan beroperasi ke empat distrik di Kabupaten Tolikara, Kabupaten Nduga, dan Kabupaten Jayawijaya.
“Hari ini kegiatan penerbangan subsidi perintis kargo sudah berlangsung. Empat distrik ini berada di tiga kabupaten, misalnya Tolikara yang mana distriknya adalah Mamit, Nduga distriknya ada dua yaitu Munggi dengan Mapenduma, serta Kabupaten Jayawijaya di Enggolok,” ujarnya di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, pada Jumat.
Penerbangan subsidi perintis kargo yang akan berlangsung hingga akhir Desember itu direncanakan terbang 16 kali ke empat distrik tersebut.
“Berdasarkan anggaran yang tersedia untuk waktu satu bulan sampai Desember, itu melayani empat kali penerbangan dalam satu minggu. Jadi kalau empat lokasi berarti ada 16 `flight` dalam satu minggu, dengan asumsi, pengangkutannya satu ton per flight, karena pesawat yang digunakan jenisnya caravan C28,” paparnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi