JAKARTA – Indonesia mengajak kerja sama Dubai Ports World membangun dan mengelola Pelabuhan Tanjung Api-api, Sumatera Selatan.
Presiden Joko Widodo mengatakan ajakan itu disampaikan saat meninjau Dubai Ports (DP) World di sela-sela kunjungan kerja ke Uni Emirat Arab (UEA). Dalam peninjauan itu, Presiden disambut oleh Chairman DP World Sultan Ahmed bin Sulayem.
Presiden Jokowi menambahkan pengembangan infrastruktur berpotensi menekan biaya logistik nasional. Kondisi tersebut akan menimbulkan efisiensi bagi dunia usaha dan menurunkan harga barang dan jasa. “Barang-barang akan murah dan menguntungkan masyarakat,”ujar presiden.
SATGAS DWELLING TIME
Ketua Ombudsman RI Danang Girindrawardana mengatakan Satuan Tugas (Satgas) dwelling time seharusnya bisa menjangkau tiga pelabuhan besar lainnya, termasuk Pelabuhan Belawan, Pelabuhan Tanjung Perak, dan Pelabuhan Makassar.
Anang Hidayat, praktisi kepelabuhanan dari Supply Chain Indonesia (SCI), menilai dwelling time merupakan masalah utama di Indonesia.
Anang menyarankan agar Satgas dwelling time juga memperhatikan masalah modernisasi alat di pelabuhan. Menurutnya, pelabuhan di Indonesia membutuhkan alat yang memiliki produktivitas tinggi.
Sumber dan berita selengkapnya:
Bisnis Indonesia, edisi cetak 15 September 2015