
Tingkat okupansi pergudangan modern mencatatkan kenaikan signifikan di kuartal IV 2024. Sejumlah perusahan China menunjukkan minat positif terhadap lahan industri, penyewaan pabrik.
Country Head and Head of Logistics & Industrial JLL Indonesia, Farazia Basarah, menuturkan bahwa okupansi hunian pergudangan modern meningkat 87% pada kuartal IV 2024.
“Kami mengamati peningkatan kehadiran perusahaan China, menunjukkan minat positif pada pergudangan, pabrik sewa, dan lahan industri,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan, Rabu (5/2).
Meskipun tarif sewa umumnya stabil akibat persaingan yang meningkat, beberapa proyek dengan spesifikasi di atas standar dan berlokasi strategis mengalami pertumbuhan sewa yang terkendali. Permintaan terhadap gudang modern tetap kuat, terutama di area timur Jakarta seperti Bekasi, Cikarang, dan Karawang.
Kemudian dari sisi pasokan, Farazia bilang akan ada pasokan baru pergudangan modern sekitar 125.000 meter persegi melalui penyelesaian lima fasilitas di Bogor, Jakarta, dan Karawang.
Sumber dan berita selengkapnya:
Pengusaha China Datang, Okupansi Pergudangan Modern Naik 87% pada Kuartal IV 2024
Salam,
Divisi Informasi