Bisnis.com,JAKARTA-Pemerintah akan mengoperasikan kapal roll on-roll off (Ro-ro) rute Jakarta-Surabaya untuk mengangkut truk logistik yang selama ini melewati jalur Pantura.
Ketua Umum DPP Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Yukki Nugrahawan Hanafi menilai alternatif transportasi tersebut sudah cukup baik. Paling tidak bisa memindahkan sebagian beban jalan raya ke laut.
“Biaya pengangkutan juga bisa lebih hemat hingga 40%,” katanya kepada Bisnis.com, Kamis (9/3/2017).
Alasannya, angkutan barang melalui darat tidak bawa muatan saat pulang tetapi tetap menghabiskan bahan bakar solar. Jika menggunakan kapal maka bahan bakar tersebut tidak digunakan.
Keuntungan lainnya adalah mengurangi kemungkinan pencurian dan pembajakan. Yukki memaparkan, kasus pembajakan truk masih sering terjadi terutama untuk komoditas tertentu seperti rokok dan susu.
Sumber dan berita sleengkapnya:
http://industri.bisnis.com/read/20170309/98/635585/pengusaha-logistik-sambut-baik-operasional-kapal-ro-ro-jakarta-surabaya
Salam,
Divis Informasi