KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT Perikanan Indonesia, member of ID FOOD berupaya menggenjot ekspor produk perikanan untuk meningkatkan pendapatan pajak dan dividen bagi negara. Peta ekspor perusahaan tersebar di beberapa negara antara lain USA, China, Jepang, Korea Selatan, Singapura dan Taiwan.
Direktur Utama Perikanan Indonesia Sigit Muhartono mengatakan, untuk ke depannya, Perikanan Indonesia menargetkan ekspor ke China sebesar US$ 28 juta pada 2024.
“Target ini dihitung dari kapasitas produksi pada 18 kantor cabang dan unit Perindo yang memiliki portofolio Fish Processing and Trading,” kata Sigit dalam keterangan resminya, Selasa (17/10).
Sigit menurutkan, Perikanan Indonesia telah memiliki captive market seafood di China dengan Freshippo (Alibaba Group) dan Vanguard. Kedua buyer ini adalah ritel terbesar nomor 1 dan 2 di China dengan penjualan seafood US$ 3,8 miliar per tahun.
Untuk menangkap peluang tersebut, Perikanan Indonesia akan menjajaki secara serius kemungkinan memiliki kantor perwakilan di China. Hal ini bertujuan untuk penetrasi pasar yang lebih besar dengan jangkauan yang lebih luas di China.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://industri.kontan.co.id/news/perikanan-indonesia-targetkan-ekspor-ke-china-us-28-juta-di-tahun-2024
Salam,
Divisi Informasi