PT Polytama Propindo, sebagai salah satu penghasil polipropilena terbesar kedua di Indonesia, meresmikan pengoperasian terminal pertama handling gas propilena, di Pelabuhan Cirebon, Jumat, 30 Oktober. PT Polytama menggandeng PT Karyatara Cemara Indah dan PT Sentra Bintang Energy dalam operasional terminal tersebut.
Terminal handling gas propilena ini nantinya akan digunakan untuk mendatangkan bahan baku utama Polytama berupa gas propilena yang akan dijadikan sebagai biji plastik. Sebelum adanya terminal handling ini, Polytama mendapatkan suplai bahan baku dari Pertamina Ru-6 Balongan melalui pipa.
Direktur Utama PT Polytama, Didik Susilo, menyebutkan kebutuhan biji plastik di Indonesia belum memenuhi kuota yang dibutuhkan, dari 1,5 juta ton biji plastik yang dibutuhkan, Indonesia hanya mampu menghaslikan 750 ribu ton. “Masih sangat kurang produksi biji plastik di Indonesia,” kata Didik, seperti dilansir metrotvnews.com.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2015/11/03/pt-polytama-propindo-resmikan-operasional-handling-gas-propilena-di-pelabuhan-cirebon/